APBN di Februari 2022 Surplus Rp19,7 Triliun, Ini Faktornya...

APBN di Februari 2022 Surplus Rp19,7 Triliun, Ini Faktornya...

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Keuangan Sri Mulyani mencatat, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) surplus Rp19,7 triliun per Februari 2022. 

Namun, kendati surplus, angkanya melambat dari posisi Januari 2022 yang surplus Rp28,9 triliun.

"Berbalik arah jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu defisit Rp63,3 triliun. Luar biasa," kata Sri dalam konferensi pers, Senin 28 Maret 2022.

BACA JUGA:Anggaran Ganti Gorden DPR RI Rp 48,7 Miliar, Netizen: Kelakuannya Sungguh Terhina

BACA JUGA:MUI Kota Tangerang Tidak Gelar Buka Puasa Bersama

Sri mengungkapkan, surplus pada Februari 2022 terjadi lantaran realisasi penerimaan lebih tinggi dari belanja pemerintah. 

"Tercatat, kantong negara terisi Rp302,4 triliun hingga Februari 2022," ujarnya.

Menurut Sri, jumlah itu naik 37,7 persen dibandingkan dengan Februari 2021 lalu yang hanya Rp219,6 triliun. 

BACA JUGA:Unggahan Ariel NOAH dan Luna Maya Dirangkul Bareng Bikin Heboh, Aming: Jodoh Pasti Bertemu!

"Penerimaan berasal dari perpajakan sebesar Rp256,2 triliun dan PNBP sebesar Rp46,2 triliun," imbuhnya.

Sementara itu, lanjut Sri, belanja negara hanya Rp282,7 triliun per Februari 2022. 

"Realisasi itu turun tipis 0,1 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp282,9 triliun," terangnya.

BACA JUGA:Aksi 'Koboi' Tewas kan 19 Orang di Meksiko, Biasanya Pertikaian Geng Narkoba

BACA JUGA:Kocak! Bocah Menggemaskan Ini Makan Angin, Netizen Malah Gagal Fokus ke Pakaiannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads