9 Juta Warga Jabar Diprediksi Bakal Mudik Lebaran Ke Kampung Halaman
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil prediksi 14,9 pemudik akan masuk Jabar, Selasa (19/2). (Foto: Sandi Nugraha/Jabar Ekspres)--
BEKASI, DISWAY.ID - Diperkirakan 9 Juta Warga Jawa Barat akan melakukan mudik lebaran di tahun 2022 ini, hal tersebut disampaikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat bertemu wartawan di Kota BEKASI.
Pemimpin Jawa Barat yang dikenal dengan Kang Emil ini memprediksi jutaan warganya akan meninggalkan wilayah Jawa Barat ke Provinsi dan Kota Kabupaten Lain saat mudik lebaran nanti.
"Orang Jawa Barat yang keluar mudik antar kota maupun provinsi ada 9 Jutaan," ucap Ridwan Kamil saat ditemui di Kota Bekasi, Rabu 20 April 2022.
BACA JUGA:Simak! Aturan Lengkap Perjalanan Mudik dengan Transportasi Laut
BACA JUGA:10 Anggota DPRD Akui Terima Suap
Selain itu Kang Emil juga mengungkapkan akan ada sekitar 14 juta orang yang melakukan pergerakan mudik lebaran ke wilayah Jawa Barat.
"Jadi akan ada mudik 85,5 juta orang mayoritas itu di Jawa. Jawa Barat sendiri yang mudik ada 14 jutaan," ungkapnya.
Dikarenakan akan banyaknya mobilitas mudik lebaran di tahun ini, Ridwan Kamil menghimbau kepada pemudik untuk tidak lama saat beristirahat di area peristirahatan (Rest Area) Ruas TOL.
Ia pun menyarankan setiap pemudik cukup melakukan istirahat selama 30 menit saat di rest area, agar bisa bergantian dengan para pemudik lainya yang juga kelelahan dalam perjalanan.
BACA JUGA:KAI Tutup Permanen Pintu Lintasan KRL di Citayem Usai Kecelakaan
BACA JUGA:Jasa Marga Buka Lowongan untuk 3 Posisi, Tertarik?
"Teorinya sederhana, kalau tempatnya sedikit yang butuh banyak maka dibatasi waktunya. Jadi aturan 30 menit saya kira memadai lah. Saya kalau dari luar kota ke rest area tol, waktu 30 menit itu lebih dari cukup. Ke toilet 5 menit, peregangan 10 menit, kalaupun makan tambah 20 menit," ucap Ridwan Kamil saat di Gedung Sate Bandung, Selasa, 19 April 2022 lalu.
Reporter : Tuahta Simanjuntak
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: