Harga Pertamax Naik, Memang Sebagus Apa Buat Kendaraan Motor dan Dibanding Pertalite?

Harga Pertamax Naik, Memang Sebagus Apa Buat Kendaraan Motor dan Dibanding Pertalite?

Pertamax diklaim memiliki efektivitas lebih baik untuk kinerja mesin sepeda motor kesayangan.-Pertaminafuels-

Hasilnya, bahan bakar mesin akan lebih sulit habis terbakar sebelum kembali pada proses TMA.

4. Perawatan yang Lebih Mudah

Selain beberapa keunggulan Pertamax di atas, Pertamax menjadi pilihan sebagian besar masyarakat Indonesia, karena bahan bakar mesin yang satu ini akan membuat proses perawatan kendaraan menjadi jauh lebih mudah.

Pertamax tidak memiliki timbal dan memiliki proses pembakaran yang lebih sempurna sehingga klep, head, piston, serta busi sehingga memiliki kadar kerak atau deposit lebih minim.

BACA JUGA:Ambil Kembali Aset, PT KAI Tertibkan Lahan 1000 Meter di Jalan Ceylon Gambir

Lebih lanjut, jika Anda menggunakan bahan bakar Pertamax, waktu untuk melakukan servis akan berkurang secara otomatis karena proses pembersihan kerak atau deposit yang menempel akan berkurang.

Bahan bakar ini juga sudah dilengkapi dengan Ecosave Technology yang dirancang khusus untuk melindungi mesin.

5. Performa yang Lebih Baik dan Responsif

Keunggulan Pertamax yang terakhir adalah Pertamax memiliki performa mesin yang jauh lebih baik dan responsif dibandingkan dengan jenis bahan bakar mesin yang lain.

Bahan bakar Pertamax memiliki tambahan zat aditif yang akan membuat putaran gas pada mobil Anda lebih ringan dan beban kerja mesin juga akan jauh lebih ringan.

BACA JUGA:87 Kali Menikah, Hidup di Gubuk Tengah Sawah, Pria asal Majalengka Ungkap Kisahnya

Bahan bakar Pertamax juga akan mengurangi kandungan deposit dan kerak-kerak yang menempel pada ruang pembakaran, hasilnya mobil akan lebih responsif dan performa mesin lebih maksimal.

Nah itu dia lima kelebihan Pertamax yang memberi keuntungan untuk kendaraan roda dua. Demikian dikutip dari Pertaminafuels.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: