Breaking News, Jalur LRT Commuterline Ambles di Jatibening?

Breaking News, Jalur LRT Commuterline Ambles di Jatibening?

girder Box di Jembatan Antelope Ambles?-Tangkapan Layar-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Jalur LRT Commuterline dilaporkan ambles di bilangan Jatibening, Pondok Gede, Bekasi, Selasa 14 Juni 2022.

Beredar sebuah video di jejaring grup pesan instan WhatsApp (WA) yang memperlihatkan jalur LRT Commuterline ambles, hampir jatuh ke jalan.

"Jalur LRT di Deket AURI Jatiwaringin ambles ya?" ujar salah seorang anggota grup memberi keterangan.

Dari video tersebut terlihat sejumlah petugas proyek melakukan penanganan.

BACA JUGA:Viral Kades Ngamuk Tak Terima Warganya Diterlantarkan Petugas Rumah Sakit

Namun sejauh ini belum diketahui penanganan apa saja yang sudah dilakukan untuk mengatasi jalur LRT Cummuterline yang ambles itu.

Seorang pria yang sedang merekam kejadian tersebut terdengar mencoba memberi keterangan terkait kondisi di lokasi kejadian jalur LRT yang ambles itu.

Ia memberi tahu kalau beberapa mobil masih bisa melewati jalan tersebut meski terlihat sangat tak memungkinkan.

"Nih, turun, tuh. Mobil Innova terbaru nggak bisa lewat. Tapi kalau mobil Avanza masih bisa lewat, masih bisa lewat ya.

BACA JUGA:Film Lightyear Ditolak Arab Saudi Hingga Indonesia, Ini Karakter dan Adegan LGBT Penuh Kontoversi

"Tadi udah dicoba Innova nggak bisa masuk, ya," terangnya.

BACA JUGA:Bukan Jalur LRT yang Ambles di Jatibening, Ini Faktanya!

Sejumlah warga juga terlihat berada di lokasi kejadian.

Lalu lalang aktivitas warga dengan sepeda motor juga terlihat dapat melintasi jalan tersebut meski harus merunduk.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads