Bazar Pekan Jakpreneur Digelar di Kantor Wali Kota Jakbar, Cek Waktunya
Bazar Pekan Jakpreuner di Wali Kota Jakbar.-Intan Afrida Rafni-
JAKARTA, DISWAY. ID-- Bazar pekan Jakpreneur Jakarta Hajatan 295 digelar di Lobby Gedung B, Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Selasa 12 Juli 2022.
Kegiatan ini merupakan salah satu program Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat yang dilaksanakan oleh Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP).
Kegiatan bazar ini diselenggarakan mulai dari hari ini, Selasa, 12 Juli 2022 sampai dengan Jumat, 15 Juli 2022.
BACA JUGA:Fakta Baru Terungkap, Istri Kadiv Propam Polri Sedang Tidur Saat Brigadir J Masuk Kamar, Lalu..
Selain itu, kegiatan tersebut juga diikuti oleh 100 peserta yang mana para peserta ini merupakan hasil binaan Jakpreneur.
"Kita bagi dua batch, maksudnya 50 orang di dua hari pertama dan 50 orang di dua hari terakhir," ujar Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Barat, Novy C. Palit saat ditemui di Kantor Walikota Jakarta Barat.
Pada bazar tersebut, produk yang dijual adalah hasil olahan pertanian dari masing-masing kecamatan di Jakarta Barat.
Tidak hanyak itu, pada bazar tersebut, para pelaku UMKM juga menjual produk hasil olahan peternakan dan perikanan.
"Kalau untuk sekarang ini kita lagi fokusnya pada kegiatan pertanian dan kalau yang kemarinkan perikanan," jelas Novy.
BACA JUGA:Hubungan Brigadir J dengan Istri Atasan Terkuak Setelah Baku Tembak Polisi dengan Polisi
Adapun tujuan dari kegiatan bazar tersebut yaitu untuk membantu peserta JakPrenuer binaan Sudin KPKP dalam menjual dan mempromosikan barang dagangannya.
Novi menjelaskan bahwa para peserta dalam kegiatan bazar tersebut merupakan hasil binaan Jakpreneur yang sudah melewati proses pelatihan mengolah hasil tani.
Setelah dilatih, peserta akan dibantu dalam proses pemasaran, pengurusan izin produk, pembukuan keuangan hingga dibantu dalam mencarikan modal.
"Kita bekerja sama dengan bank DKI untuk bantuan modal," katanya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: