MU Jadi Bahan Guyonan, Jadi Fans Setan Merah Itu Berat, Kamu Harus Kuat
Kekalahan telak 4-0 di tangan Brentford pada matchday kedua Liga Primer Inggris, Sabtu 13 Agustus 2022 malam WIB jadi bahan guyonan di twitter hingga jadi trending topik pagi ini.-Twitter/Syaiful Amri/Disway.id-disway.id
JAKARTA, DISWAY.ID - Setan Merah untuk sementara menempati dasar klasemen Liga Primer Inggris 2022/23 menyusul kekalahan terkini dari Brentford.
Bobroknya Manchester United terekspos dengan jelas seusai mereka menelan kekalahan telak 4-0 di tangan Brentford pada matchday kedua Liga Primer Inggris, Sabtu 13 Agustus 2022 malam WIB tadi.
Bertandang sebagai tamu, Setan Merah arahan Erik ten Hag dipaksa kalah melalui gol-gol Josh Dasilva, Mathias Jensen, Ben Mee dan Ivan Toney, semuanya di babak pertama.
BACA JUGA:MU Juru Kunci setelah Tersengat Pasukan The Bees
Hasil tersebut membuat United terpuruk di dasar klasemen, mengingat mereka belum menuai poin dari dua pertandingan pertamanya dan memiliki defisit gol minus lima!
Merunut Opta, ini adalah kali pertama United menempati posisi juru kunci Liga Primer sejak 21 Agustus 1992. United juga menelan empat kekalahan liga beruntun untuk kali pertama sejak Februari 1979.
Tak cuma berhenti di situ, mereka juga menelan tujuh kekalahan di laga tandang beruntun untuk kali pertama sejak kalah 10 kali antara September dan Desember 1936.
Ten Hag menjadi manajer pertama yang kalah di dua laga pertamanya sebagai manajer Setan Merah semenjak John Chapman pada November 1921.
BACA JUGA:MU Perkasa di Pramusim, Tapi Mencle di Laga Perdana, Erik ten Haag: Kami Seharusnya Main Lebih Baik
Sementara itu, Brentford memetik kemenangan pertamanya atas United di semua kompetisi sejak menang 2-0 di Piala FA pada Februari 1938, setelah sebelumnya menjalani tujuh pertandingan tanpa sekali pun menang melawan The Red Devils.
Di pertandingan semalam, semua gol The Bees dicetak di masing-masing dari empat shots on target di 35 menit pertama.
Ini adalah kemenangan terbesar bagi Brentford di kasta tertinggi seusai membantai Grimsby Town dengan skor 6-1 medio April 1938.
Merunut Opta, ini adalah kali pertama United menempati posisi juru kunci Liga Primer sejak 21 Agustus 1992.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: