Gol Gabriel Martinelli Dianulir, Mikel Arteta Bereaksi Tegas: Sulit Dipahami

Gol Gabriel Martinelli Dianulir, Mikel Arteta Bereaksi Tegas: Sulit Dipahami

Mikel Arteta menyoroti keputusan wasit usai menganulir gol yang dicetak Gabriel Martinelli di babak pertama-Arsenal-

MANCHESTER, DISWAY.ID-- Arsenal nyaris unggul lebih dulu atas Manchester United di babak pertama melalui gol yang dicetak Gabriel Martinelli.

Hanya saja, gol di menit 11' itu dianulir oleh wasit karena berbau pelanggaran.

Sebelum gawang David de Gea dapat dibobol Martinelli, pemain Arsenal; Martin Odegaard berhasil merebut bola dari kaki Christian Eriksen.

BACA JUGA:Erik ten Hag Puji Antony Usai Cetak Gol Kontra Arsenal: Dia Bisa Lebih Baik Lagi

Setelah itu bola didistribusikan langsung kepada Martinelli yang sudah lari di sisi kanan pertahanan MU.

Setelah Martinelli mencetak gol, para pemain MU memprovokasi wasit bahwa gol tersebut berawal dari pelanggaran Odegaard terhadap Eriksen.

Wasit pun mengecek VAR. Terlihat dari tayangan ulang wasit virtual itu, Odegaard merebut bola dari belakang Eriksen, terdapat kontak kaki.

Akhirnya wasit memutuskan untuk menganulir gol yang dicetak oleh Martinelli itu.

BACA JUGA:Debut Antony di MU Rusak Rekor Mulus Arsenal

Usai pertandingan manajer Arsenal, Mikel Arteta menyebut tindakan wasit dalam momen tersebut merupakan keputusan yang tak konsisten.

Mantan asisten Pep Guardiola menilai kalau pelanggaran yang dibuat Odegaard bukanlah pelanggaran keras.

Namun wasit menganggapnya itu sebuah pelanggaran keras.

"Saya merasa ada kekurangan konsistensi dalam hal pembuatan keputusan dalam situasi ini.

BACA JUGA:Wilian Kembali Ke Premier League Tapi Bukan Ke Chelsea dan Arsenal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: