Ini Penyebab Bangunan Restoran Kira-kira Ginza di Melawai Terbakar

Ini Penyebab Bangunan Restoran Kira-kira Ginza di Melawai Terbakar

Massa mengamuk di Kabupaten Dogiyai dan melakukan aksi anarkis membakar 6 gedung pemerintahan. -Ilustrasi -Pixabay

JAKARTA, DISWAY.ID-Kebakaran melanda bangunan milik restoran Kira-kira Ginza yang berlokasi di Jalan Melawai Raya, Kebayoran Baru, JAKARTA Selatan,minggu 25 September 2022 Malam.

Bangunan milik Dapur Resto Kira-Kira Ginza Jalan Melawai itu dilalap si jago merah. Penyebab kebakaran diduga akibat pipa gas yang bocor. 

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan yang menerima informasi sekitar pukul 22.30 WIB langsung meluncur ke lokasi kejadian.

BACA JUGA:Ini Penyebab Kebakaran Rumah Penimbunan Solar di Palembang: Kebakaran Tak Lama Setelah Azan Dzuhur

BACA JUGA:Terjadi Kebakaran Sebuah Ruko di Kawasan H. Nawi Jakarta Selatan Hangus Terbakar, Ini Penyebabnya

“Petugas pemadam yang mendapat laporan itu langsung menuju ke lokasi kejadian,” ujar Sukoco dalam keterangan tertulis, Senin 26 September 2022. 

Ada tiga unit mobil pemadam yang dikerahkan awal sebelum dilakukan penambahan dan kemungkinan api yang terus membesar tim pemadam kebakaran menambahkan 3 unit mobil kebakaran untuk diterjunkan ke lokasi.

"Total ada 6 unit mobil pemadam. Untuk personel yang dikerahkan ada 31 personel. Pemadaman selesai sekitar pukul 23.32 WIB," ucap Sukoco.

BACA JUGA:Motor Listrik di India Kembali Makan Korban, 8 Tewas Dalam Kebakaran Showroom

Sukoco mengatakan, tidak ada korban jiwa maupun luka akibat insiden kebakaran tersebut.

Ia mengatakan, petugas sempat mengalami hambatan karena dalam proses pemadaman listrik restoran masih dalam keadaan menyala.

Diduga, kebakaran terjadi akibat kebocoran pada pipa gas yang berada di lokasi kejadian.

“Pada saat masak terjadi kebocoran pada pipa gas menimbulkan ledakan," kata Sukoco.

Pegawai restoran pun langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran. Pada saat itu pula, petugas Pemadam Sektor II langsung menuju ke lokasi dan melakukan pemadaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads