Chelsea Vs Man United, Eri ten Hag Tak Takut Tandang ke Stamford Bridge: Kami Punya Pemian ke-12!
Erik ten Hag mengaku tak takut tandang menghadapi Chelsea di Stamford Bridge.-Foto/Dok/Man United-
Uniknya, Ten Hag pernah kalah dari Graham Potter di awal musim lalu, di mana Brighton asuhannya sukses mencukur MU di Old Trafford.
Kendati begitu, bagi Ten Hag bermain di kandang ataupun tandang sama saja, terpenting adalah fokus dengan pertandingan yang dihadapi.
"Bagi saya itu tidak pernah menjadi masalah tandang atau kandang jadi semuanya sama saja," ucapnya
Lebih lanjut ia mengatakan dukung penggemar akan memotivasi timnya untuk laga menghadapi Chelsea.
BACA JUGA:Menang Tipis 1-0 dari West Ham United, Liverpool Naik ke Peringkat 7
Sehingga akan penting jika para suporter MU dapat melakukan dukungan lebih gahar dan dominan di Stamford Bridge.
"Kami selalu mendapat banyak dukungan dari penggemar, jadi kami sangat senang dengan itu. Kami merasa kuat dan kami menantikan pertandingan itu," jelasnya.
Saat ini Manchester United menduduki posisi kelima dengan perolehan 19 poin dari hasil enam kemenangan, satu imbang dan tiga kekalahan.
The Red Devils datang ke Stamford Bridge bermodalkan kemenangan pada pekan lalu menghadapi Tottenham dengan skor 3-0.
BACA JUGA:Menang Tipis 1-0 dari West Ham United, Liverpool Naik ke Peringkat 7
Sedangkan Chelsea saat ini berada satu peringkat lebih baik yakni di posisi keempat dengan perolehan 20 poin hanya selisih satu poin dari Man United.
Pekan lalu Chelsea harus bermain imbang tanpa gol kala berjumpa dengan Brentford di Gtech Community Stadium.
Laga ini akan diprediksi sangat sengit karena Chelsea ingin mempertahankan posisinya di jalur Champions League.
Sedangkan Manchester United jika menang akan menggeser posisi Chelsea di posisi keempat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: