Ten Hag Masukan Nama Ronaldo ke Skuad MU Kontra Sheriff, Yakin Dimainkan?

Ten Hag Masukan Nama Ronaldo ke Skuad MU Kontra Sheriff, Yakin Dimainkan?

Ronaldo mencoba mendengarkan arahan Ten Hag di saat waktu jeda setelah pertandingan ia pun menolak bersalaman dengan manager MU itu.-Twitter/@AlistenDoris-disway.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Ten Hag enggan menjawab pertanyaan lain tentang Ronaldo, karena fokus menghadapi Sheriff.


Cristiano Ronaldo latihan.-twitter @ManUtd-

Megabintang Cristiano Ronaldo berpeluang kembali tampil di lapangan setelah namanya masuk ke dalam daftar pemain untuk matchday kelima Grup E Liga Europa melawan Sheriff di Stadion Old Trafford, Jumat 28 Oktober 2022 dini hari WIB.

“Cristiano akan berada di dalam skuad besok. Itu tidak sulit, tapi saya pikir kami mengatur segalanya, dan kami menjawab semua pertanyaan. Jadi dia absen untuk satu pertandingan, dan sekarang dia kembali ke skuad seperti biasa,” jelas Ten Hag dikutip laman resmi klub.

BACA JUGA:Tanpa Ronaldo Pemain Manchester United Kian Brutal, FA Keluarkan Sanksi

Ronaldo sebelumnya menjalani sanksi dari Ten Hag dan manajemen ketika namanya tidak disertakan dalam big match melawan Chelsea di Liga Primer Inggris pada akhir pekan kemarin, menyusul ulahnya yang meninggalkan bench saat menghadapi Tottenham Hotspur.

Pemain berusia 37 tahun itu sudah mengikuti latihan bersama tim sejak kemarin di Carrington. Dalam keterangannya kepada wartawan.

Ten Hag menegaskan United sedang tidak berada dalam masa sulit setelah diterpa berbagai masalah, satu di antaranya berhubungan dengan Ronaldo.

Namun ketika jurnalis melontarkan pertanyaan terkait Ronaldo, dan pembicaraan yang telah dilakukan dengan pemain asal Portugal tersebut, Ten Hag enggan menjawabnya.

BACA JUGA:Usai Dihukum Ten Hag, Cristiano Ronaldo Kembali Latihan Ke Tim Utama Man United

Ten Hag ingin memastikan tim besutannya meraih kemenangan atas Sherrif, sehingga bisa mengejar ketertinggalan tiga angka dari pemuncak klasemen sementara, Real Sociedad.

“Saya tidak akan menjawab lagi. Jadi, semua pertanyaan, Saya pikir semuanya sudah kita bahas minggu lalu, semuanya sudah kami jelaskan, sehingga kami harus fokus pada pertandingan besok. Kami menjalani pertandingan penting, karena kami ingin menjadi nomor satu di grup. Jadi mari fokus ke sana,” paparnya.

“Di balik semua ini, kami selalu melanjutkan proses, bekerja untuk tim, jadi kami ingin memiliki budaya olahraga papan atas, dan Anda melihat dan memeriksa bagaimana Anda dapat meningkatkan. Itulah yang akan kami lakukan,” jelasnya.

Terlepas dari itu, kembalinya Ronaldo ke dalam skuad United sepertinya tidak akan memadamkan spekulasi mengenai masa depannya menjelang jendela transfer Januari.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads