Gak Cuma Cantik, 5 Tanaman Hias Ini Dipercaya Bawa Keberuntungan Menurut Feng Shui, Ada di Rumahmu?

Gak Cuma Cantik, 5 Tanaman Hias Ini Dipercaya Bawa Keberuntungan Menurut Feng Shui, Ada di Rumahmu?

Ilustrasi tanaman hias pembawa keberuntungan menurut feng shui-Unsplash/ Lan Gao-Unsplash/ Lan Gao

JAKARTA, DISWAY.ID - Tanaman hias kerap jadi pilihan banyak orang untuk mempercantik sudut-sudut rumah.

Bahkan, bagi sebagian orang, melihat dan merawat tanaman hias juga bisa jadi terapi tersendiri yang memberi banyak manfaat.

Bukan hanya cantik dan menyegarkan, ternyata sederet tanaman hias juga dipercaya membawa keberuntungan lho menurut Feng Shui.

Sudah bukan rahasia lagi, filosofi bangsa Tiongkok kuno ini kerap dijadikan acuan untuk mengatur alur chi atau energi kehidupan.

Mengutip Feng Shui Tricks, salah satu caranya adalah dengan meletakkan beberapa jenis tanaman hias. 

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut deretan tanaman hias yang dipercaya membawa keberuntungan menurut feng shui.

Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

BACA JUGA:Viral Pembangunan Trotoar Tutupi Akses Jalan Masuk SDN 01 Pondok Cina: Harusnya Tahu Dong Orang Proyek!

BACA JUGA:Siap-Siap Jadi Tim Kaya, Liverpool Ditaksir 'Sultan' dari Dubai

1. Pachira aquatica (Pohon Uang)

Dari namanya saja, tentu kamu bisa menebak jika tanaman ini membawa keberuntunga dalam segi keuangan, bukan?

Pachira aquatica, yang dikenal juga dengan sebutan pohon uang adalah tanaman hias yang berasal dari Amerika Tengah dan Selatan.

Tanaman ini tumbuh di wilayah rawa-rawa, yang biasa dijual dengan batang dikepang.

Mengutip laman Balcony Garden Web, merawat pohon uang ini di rumah dapat mendatangkan rezeki yang melimpah bagi pemiliknya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: