Erdogan Pastikan Ledakan Bom di Kota Istanbul Ulah Serangan Terorisme, Ciri-ciri Pelaku Dibocorkan

Erdogan Pastikan Ledakan Bom di Kota Istanbul Ulah Serangan Terorisme, Ciri-ciri Pelaku Dibocorkan

Sebanyak 46 ditangkap berikut wanita pelaku yang meletakan bom setelah ledakan Istanbul.-Foto/Tangkapan Layar/Twitter/@info62id-

Dalam konferensi pers, Erdogan mengatakan, "Mungkin salah jika ini benar-benar teror, tetapi menurut temuan awal, apa yang dikatakan gubernur saya, bahwa ada bau terorisme yang menyelimuti insiden mengerikan ini."

BACA JUGA:Putin Tak Hadir di KTT G20 Bali, Penasehat Sergey Markov: Ada Kemungkinan Besar Upaya Pembunuhan

BACA JUGA:Joe Biden Anggap Elon Musk Membahayakan: Kami Akan Awasi dengan Ketat!

Erdorgan juga mengatakan jika pihak berwenang tengah menindaklanjuti rekaman CCTV, dan dia mengaskan jika semua pihak yang terlibat dalam peristiwa ini akan dihukum.

“Para pelaku yang bertanggung jawab akan diidentidfikasi dan dihukum,” kata Erdogan.

Sementara itu, dalam sebuah video yang beredar di internet, menunjukkan semburan api yang meletup-letup dan sebuah ledakan terdengar cukup keras.

Hal ini membuat para pejalan kaki yang berada di area tersebut berbalik arah dan langsung berlari menyelamatkan diri.

BACA JUGA:Populasi Muslim Meledak, Islamfobia di Jerman Meningkat Tajam

BACA JUGA:Kevin Conroy Pengisi Suara Batman Meninggal Dunia, Ini Penyebabnya!

Dalam rekaman lain, terlihat ambulans, pemadam kebakaran serta polisi memenuhi tempat kejadian untuk meredakan apa yang terjadi di sana.

Seperti kejadian yang menimpa Turki sebelumnya di antara tahun 2015 dan 2017 yang dilakukan oleh kelompok ISIS dan kelompok-kelompok Kurdi.

Pengawas media Turki memberlakukan larangan sementara untuk melaporkan mengenai insiden ini. Termasuk foto dan video.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: