Racikan Pakan Murai Batu Supaya Gacor
Burung Murai Batu.-kicaumania-
MEMBERIKAN makanan untuk burung murai batu, ada beberapa hal yang menjadi patokan yang harus diperhatikan, seperti untuk kesehatannya, agar stamina burung bagus, menjadi rajin berkicau dan hal lainnya.
Akan tetapi, memberikan makanan pada burung murai seperti kutipan dari kicaumania.net , bahwa dalam memberikan makanan ada aturannya, agar burung tidak terlalu gemuk dan tidak terlalu kurus.
Selain itu, ada beberapa faktor lainnya yang menjadi hal yang harus diperhatikan dalam memberikan pakan, seperti mengatur jumlah pakan tertentu, sehingga membuat burung menjadi rajin berkicau dan keseimbangan gizinya tercukupi.
Secara umum, makanan yang biasa dikonsumsi oleh burung murai batu adalah pakan dari serangga, jangkrik, ulat hongkong, kroto, cacing, telur, udang, orong-orong, belalang dan Voer.
Di alam murai batu, sering mengkonsumsi serangga dan cacing. Kedua pakan ini memang bagus untuk kesehatan dan suara dari murai batu belalang juga memiliki kandungan protein yang tinggi.
Saat ini pun banyak sekali, makanan bergizi untuk murai batu yang bisa dibeli di pasaran. Namun dengan meracikanya sendiri, anda bisa tahu seperti apa kualitasnya dan memberikan pakan yang benar.
Semua bahan yang dibutuhkan sangat mudah didapatkan dan memberi manfaat yang baik untuk murai batu. Membuat kondisi tubuhnya semakin sehat, suara makin gacor dan tentunya performa semakin bagus.
Bahan Yang Dibutuhkan
Inilah bahan-bahan yang harus anda siapkan :
• Daging giling
• Telur ayam, ambil kuning telurnya
• Ikan sarden, yang kandungan garamnya rendah
• Voer kering 350 gram
Langkah Pembuatan Pakan Murai Batu
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: