ARMY Mesti Tahu! BTS Yet to Come in Cinemas akan Tayang di Bioskop

ARMY Mesti Tahu! BTS Yet to Come in Cinemas akan Tayang di Bioskop

‘BTS Yet to Come in Cinemas’ akan Tayang di Bioskop pada 2023 -BTS-

Pada chapter dua ini, kegiatan individu dimulai dengan perilisan album solo J-Hope yang bertajuk “Jack In The Box”, kemudian ada Jin yang mengeluarkan albumnya bertajuk “The Astronaut”, dan RM yang mengeluarkan albumnya bertajuk “Indigo.”

ARMY, sebutan nama fandom BTS senantiasa mendukung dan menantikan kabar maupun aktivitas yang akan diadakan oleh member BTS kedepannya.

Konser BTS di Busan merupakan penampilan terakhir BTS sebagai grup untuk beberapa waktu sebelum mereka memulai mendaftarkan wajib militer.

Jin, sebagai anggota tertua grup, telah mendaftar untuk tugas aktif pada awal bulan ini dan akan diikuti member lainnya yang membuat mereka semua dapat berkumpul sebagai grup pada 2025 setelah semua anggota menyelesaikan wamil.

BACA JUGA:Robot Pelayan 'Bella' Sambut Ramah Pemudik Nataru di Bandara Soetta

BACA JUGA:Kesedihan Messi Tinggalkan Barcelona Dalam Film Dokumenter ‘A New Era’

BTS Yet to Come in Cinemas

Konser ‘BTS Yet to Come in Busan’ yang digelar pada Oktober 2022 lalu akan dirilis dan tayang di bioskop seluruh dunia mulai tanggal 1 Februari 2023 mendatang dengan judul ‘BTS: Yet to Come in Cinemas.’

Hal itu diungkapkan Big Hit Music melalui story akun Instagram resminya pada Selasa, 20 Desember 2022. Penjualan tiket ‘BTS: Yet to Come in Cinemas’ akan dijual mulai 10 dan 11 Januari 2023 mendatang. 

Potongan sinematik khusus ini, diedit ulang dan di-remix untuk layar lebar dan akan menampilkan sudut close-up baru serta tampilan baru dari keseluruhan konser di Busan pada Oktober 2022 lalu.

BACA JUGA:KPU Angkat Bicara Terkait Putusan Mahkamah Konstitusi Tentang Penetapan Dapil

BACA JUGA:Banjir Promo di Akhir Tahun dari Mitsubishi, Mulai dari Xpander, Pajero hingga L300

Film ‘BTS: Yet To Come in Cinemas’ ini akan diputar di lebih dari 110 negara dan wilayah untuk waktu yang terbatas mulai Rabu, 1 Februari 2023

Tiket akan dijual di laman www.btsyettocomeincinemas.com, selama 2 hari dan waktunya juga tersedia di situs resmi tersebut.

Selain penayangan format bioskop biasa, film ‘BTS: Yet To Come in Cinemas’ juga akan diputar dalam beberapa format khusus seperti ScreenX, 4DX, dan 4DX Screen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: