Ridwan Saidi Tutup Usia 25 Desember, Sosok Budayawan Betawi yang Disapa 'Babe'

Ridwan Saidi Tutup Usia 25 Desember, Sosok Budayawan Betawi yang  Disapa 'Babe'

Budayawan Betawi Ridwan Saidi tutup usia 25 Desember 2022. -M.Fathra-JPNN.com

JAKARTA, DISWAY.ID-Budayawan Ridwan Saidi meninggal dunia pada Minggu 25 Desember 2022 pagi, pukul 08.35 WIB di RSPI Bintaro, Tangerang Selatan. 

Kabar duka itu disampaikan oleh pihak keluarga melalui keterangan tertulisnya. Ridwan Saidi yang akrab disapa 'Babe' itu tutup usia di umur 80 tahun. Ia berpulang ke rahmatullah setelah sempat kritis dan dirawat di rumah sakit. 

"Telah berpulang dengan tenang Suami, Ayah dan Dato kami tercinta Bapak Ridwan Saidi pada hari Ahad, 25 Desember 2022 pukul 08:35 di RSPI Bintaro Tangsel," tulis keterangan tersebut. 

BACA JUGA:Kabar Duka: Budayawan Betawi, Ridwan Saidi Meninggal Dunia

Selain itu, kabar duka itu juga disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon di akun Twitter miliknya, Minggu 25 Desember 2022. "Selamat jalan Bang Ridwan Saidi ...," twit Fadli Zon di Twitter.

Alamat rumah duka di Jalan Merak II blok N3 No 31, Bintaro Jaya 1, Jakarta 12330.

Keluarga menyampaikan bahwa lokasi dan waktu salat dan pemakaman akan diinformasikan menyusul.

Sosok Ridwan Saidi

BACA JUGA:Kabar Terbaru Babe Ridwan Saidi yang Koma di Rumah Sakit, Fadli Zon: Mohon Doanya

Lahir 2 Juli 1942 di Jakarta. Dia dikenal sebagai budayawan Betawi, sejarawan, dan intelektual Islam.

Ridwan merupakan mantan anggota DPR RI Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada 1977-1987. 

Dia juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) pada 1974-1976.

Ridwan juga aktif mengawal perjuangan mahasiswa dalam melakukan aksi unjuk rasa untuk menyampaikan aspirasi masyarakat.

Seperti terlihat dalam aksi demo mahasiswa di depan Gedung MPR/DPR RI pada 11 April 2022 lalu.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads