Ternyata Klopp Diam-diam Simpan Foto Selfie Bersama Salah Satu GOAT, Messi atau Ronaldo?

Ternyata Klopp Diam-diam Simpan Foto Selfie Bersama Salah Satu GOAT, Messi atau Ronaldo?

Jurgen Klopp setelah menandatangani kontrak dengan Liverpool. (Twitter/@LFC)--

Pada tahun 2020, Klopp turut mengomentari perihal GOAT (Greatest of All Time) atau pemain terbaik sepanjang masa yang melibatkan kapten timnas Argentina itu bersama Cristiano Ronaldo.

BACA JUGA:Liverpool Kembali ke 'Setelan Pabrik', Kian Terpuruk Jika Jurgen Klopp Hengkang

BACA JUGA:Hasil Nottingham Forest Vs Liverpool: Tumbang 1-0, Jurgen Klopp Susul Steven Gerrard?

"Bagi saya Messi tapi saya juga dari dulu mengagumi Ronaldo,," tuturnya dalam kanal YouTube freekickerz.

"Penjelasannya seperti ini, kami (Liverpool) sudah pernah bermain melawan keduanya dan mereka mustahil untuk dihentikan," lanjut mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

Klopp menyebut Messi tidak lahir dengan fisik yang tinggi berbeda dengan Ronaldo yang dinilainya merupakan gambaran pemain dengan fisik sempurna.

"Ronaldo bisa berlari cepat dan melompat tinggi. Ditambah dengan perilakunya secara keseluruhan, Ronaldo profesional yang sempurna, tidak ada yang lebih baik," jelasnya.

BACA JUGA:Dipecat Aston Villa, Jurgen Klopp Buka Lowongan Buat Steven Gerrard di Liverpool

BACA JUGA:Liverpool Vs Man City, Klopp: Jangan Bandingkan Darwin Nunez dengan Erling Haaland

"Di sisi lain, ada Messi yang membuat segalanya terlihat simpel. Maka dari itu, saya lebih menyukainya sebagai pemain tapi Ronaldo adalah pemain luar biasa," kata Klopp.

Menurutnya penyebutan gelar GOAT pada dua pemain itu bukanlah kejutan mengingat keduanya sudah tercatat sebagai pesepakbola hebat dengan torehan gelar yang banyak.

Jurgen Klopp saat ini tengah berusaha mengembalikan Liverpool ke papan atas Liga Inggris setelah terdampar di peringkat enam klasemen sementara.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads