Dalami Kasus Mayat Mutilasi di Bekasi, Resmob PMJ Kerjasama dengan Labfor
Box Kontainer Tempat Disimpannya Potongan Tubuh Jenazah yang Dimutilasi-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Pihak Polda Metro Jaya melalui Resmob Direktorat Kriminal Umum (Ditkrimum) bekerjasama dengan Tim Laboratorium Forensik (Labfor) menyelidiki jenazah yang diduga dimutilasi di Bekasi.
Hal ini diungkapkan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi yang mengatakan kedua pihak juga telah melakukan olah TKP.
"Terkait penemuan jenazah yang diduga merupakan korban mutilasi. Saat ini team resmob dit reskrimum Polda metro jaya sudah berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Tim Laboratorium Forensik dan Kedokteran Forensik melaksanakan penyelidikan lanjutan," ujar Kombes Hengki kepada awak media di Polda Metro Jaya, Jumat 30 Desember 2022.
"Olah TKP sudah dilaksanakan secara bersama sama baik team Inafis Polda maupun Laboratorium Forensik. Di sisi lain, team kedokteran forensik RS Bhayangkara saat ini sedang melaksanakan autopsi terhadap jenazah tersebut. Di duga jenazah ini sudah di simpan cukup lama di TKP," tambahnya.
Terkait motif mutilasi kepada jenazah pun saat ini tengah didalami pihak Resmob Polda Metro Jaya.
"Saat ini Tim Subdit Resmob PMJ di bawah pimpinan Kasubdit Resmob, Kompol Resa F. Marasabessy sedang mendalami berbagai kemungkin baik motif ataupun tersangka, termasuk korban bersama sama Tim Labfor dan kedokteran forensik. Termasuk ke depan kami akan melibatkan team dari psikologi forensik," jelasnya.
Diketahui, Jenazah ditemukan dalam bak kontainer di kawasan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi oleh pihak Ke
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan pihaknya melalui Unit 4 Resmob Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan terkait laporan orang hilang dari Polsek Bantar Gebang.
Jenazah yang ditemukan tersebut berjenis kelamin perempuan. Namun, belum diketahui identitasnya.
Selanjutnya Resmob Polda Metro Jaya mendatangi rumah milik M. Ecky Listiyanto diduga tersangka.
"Pada saat Anggota Resmob Unit 4 Polda Metro Jaya Menindak lanjuti laporan tentang Orang hilang dari Polsek Bantar Gebang selanjutnya Anggota unit 4 Resmob Polda metro jaya melakukan Lidik dan mengarah ke TKP," kata Kombes Zulpan kepada awak media, Jumat 30 Desember 2022.
"Kemudian sesampainya anggota Resmob Polda Metro Jaya di TKP langsung mengamankan tersangka dan dilakukan pengeledahan dan saat melakukan pengeledahan ditemukan 2 box contener yang berisikan kantung plastik hitam yg di dalamnya mayat berjenis perempuan," tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: