Resmi Pindah ke Persib, Apa Saja Prestasi Rezaldi Hehanusa Selama Berseragam Persija

Resmi Pindah ke Persib, Apa Saja Prestasi Rezaldi Hehanusa Selama Berseragam Persija

Persija Jakarta Official-Persija Jakarta Official-Persija Jakarta Official

JAKARTA, DISWAY.ID-- Persija Jakarta resmi tidak melanjutkan kerja sama dengan pemain yang pernah membawa klub kebanggaan warga Jakarta itu telah meraih gelar Juara Liga 1 pada tahun 2018.

Saat ini, Muhammad Rezaldi Hehanusa telah resmi berseragam Persib Bandung pada putaran kedua Liga 1 2022/2023.

The Jakmania pasti berat untuk melepas Rezaldi Hehanusa, salah satu pemain yang sangat loyalitas dengan klub Persija Jakarta itu.

BACA JUGA:Prediksi Susunan Pemain Persib Lawan Borneo FC, Milla Siapkan Pengganti Kuipers

BACA JUGA:Jangan Salah Paham! Beli BBM Wajib Pakai QR Code Berlaku Bagi Kendaraan Terkena Pembatasan dan di Wilayah Ini

Pemain yang akrab dipanggil Bule itu berseragam Persija sejak tahun 2016.

Rezaldi Hehanusa merupakan pemain yang sudah berkontribusi besar untuk klub berjuluk macan Kemayoran itu dengan mengantarkan Persija menjadi Juara Liga 1 2018 dan Piala Presiden di tahun yang sama.

Rekan pemain, manajemen, suporter (The Jakmania) dan semua pihak yang ada di dalamnya terasa berat karena banyak kenangan dan kejayaan Persija yang dirajut bersama dengan pemain yang berposisi bek kiri tersebut.

Diketahui, Rezaldi Selama berseragam Persija Jakarta ia  sudah bermain sebanyak 94 kali di semua ajang. 

Salah satu, Prestasi yang sudah dicapai Rezaldi telah mencetak empat gol di Liga 1 dan dua gol di Piala AFC. Selain itu, Rezaldi memiliki koleksi sembilan assist.

BACA JUGA:Ungkapan Isi Hati Richard Eliezer Saat Bacakan Pledoi: Saya Dibohongi dan Diperalat Ferdy Sambo

BACA JUGA:Barang Enak

Pemain yang kini berusia 27 tahun itu sukses membawa Persija meraih juara Piala Menpora 2021 setelah mengalahkan Persib Bandung di partai final dengan agregat skor 4-1.

Dalam momen perpisahannya tersebut pemain berusia 27 tahun itu mengucapkan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah melakukan kerja sama profesionalnya dengan klub Persija Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads