Ada 1.899 Pelamar PPPK Kemenag Batal Lulus, Peserta Diingatkan Wajib Patuhi Semua Ketentuan

Ada 1.899 Pelamar PPPK Kemenag Batal Lulus, Peserta Diingatkan Wajib Patuhi Semua Ketentuan

29 ribu peserta seleksi PPPK Kemenag dinyatakan lulus-Kemenag RI -

JAKARTA, DISWAY.ID- Kementerian Agama telah mengumumkan hasil seleksi administrasi CPPPK Tahun Anggaran 2022 pada 15 Januari 2023.

Sebanyak 75.083 peserta dinyatakan lulus seleksi administrasi. Sisanya atau sebanyak 149.435 peserta diumumkan tidak lulus seleksi administrasi.

Pelamar Seleksi CPPPK Kementerian Agama yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi kemudian diberi kesempatan mengajukan sanggah dari 16 - 18 Januari 2023 melalui akun masing-masing pelamar pada laman https://sscasn.bkn.go.id

BACA JUGA:Kemenag Umumkan Hasil Seleksi CPPPK Setelah Masa Sanggah, Sekjen : Yang Namanya Tidak Tercantum, Berarti Tidak Lulus

Total ada 43.559 pelamar yang mengajukan sanggahan

Kementerian Agama mengumumkan hasil seleksi administrasi setelah masa sanggah bagi calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK), Sabtu 28 Januari 2023

Kepala Biro Kepegawaian Setjen Kemenag Nurudin mengatakan,  bersamaan verifikasi ulang sanggahan pelamar, panitia seleksi juga melakukan peninjauan dan pemeriksaan kembali terhadap pelamar yang dinyatakan lulus Seleksi Administrasi CPPPK Kementerian Agama Tahun Anggaran 2022 yang diumumkan pada 15 Januari 2023. 

Berdasarkan hasil peninjauan dan pemeriksaan kembali, panitia menemukan adanya data yang tidak sesuai dengan fakta/ketentuan yang diunggah pelamar dengan persyaratan yang ditentukan. 

Sehingga panitia membatalkan hasil seleksi administrasinya yang semula dinyatakan lulus menjadi tidak lulus.

BACA JUGA:116 Guru PPPK Kemenag di Provinsi Ini 2 Bulan Belum Gajian

"Ada 1.899 pelamar yang dibatalkan hasil seleksi administrasinya, dari yang semula dinyatakan lulus menjadi tidak lulus dan juga telah diberikan kesempatan sanggah. Keterangan alasan tidak lulus seleksi administrasi dapat dilihat melalui akun masing-masing pelamar pada laman https://sscasn.bkn.go.id,” tegas Nurudin dalam keterangan tertulis, Sabtu 28 Januari 2023. 

"Daftar nama 1.899 pelamar ini dapat dilihat juga melalui pengumuman di Aplikasi Pusaka Kemenag," sambungnya.

"Setelah ditambah dengan yang lulus setelah masa sanggah dan dikurangi pelamar yang dibatalkan, total ada 74.424 peserta CPPPK yang berhak mengikuti Seleksi Kompetensi,” katanya lagi.

BACA JUGA:Link Download Hasil Seleksi Administrasi PPPK Kemenag 2022, Begini Cara Cek Nama Anda di PDF

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: