Polisi Terjunkan Lebih dari 2000 Personel Amankan Konser Dewa 19

Polisi Terjunkan Lebih dari 2000 Personel Amankan Konser Dewa 19

Dewa 19 saat konser di Jakarta International Stadium (JIS)-instagram @officialdewa19.-

JAKARTA, DISWAY.ID - Polda Metro Jaya membantu Polres Jakarta Utara melakukan pengamanan konser Dewa 19 di Jakarta Internasional Stadium.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan sebanyak 2.174 personel diterjunkan mengamankan konser tersebut 

"Terkait hari ini benar Polres Jakarta Utara bersama-sama dengan Polda Metro Jaya artinya Polda Metro Jaya membackup sepenuhnya kepada Polres Metro Jakarta Utara terkait kegiatan acara hiburan Dewa," katanya kepada awak media, Sabtu 4 Februari 2023.

BACA JUGA:Konser Dewa 19 Ditunda, 60 Ribu Tiket yang Sudah Terjual Bisa Refund

BACA JUGA:Usai Jakarta, BlackPink Akan Kembali Gelar Konser di Meksiko dan Australia

"Ini kita sudah melibatkan 2.174 personel, lengkap, ini ada bagian dari TNI, Polri kemudian juga ada dari Dishub, semua stakeholder yang terkait," tambahnya.

Secara teknis, akan dilakukan pemeriksaan kepada pihak yang masuk ke arena konser tersebut.

BACA JUGA:7 Daftar Lagu BTS Yang Sering Dinyanyikan Saat Konser, Ternyata Ini Makna Lagunya

BACA JUGA:Tragedi Pesta Haloween di Seoul, Jadi Alasan Konser Dewa 19 Ditunda Tahun Depan

Diungkapkannya, jika ada barang berbahaya yang dibawa masuk makan akan diamankan pihaknya.

"Kemudian secara pola kita akan melakukan body checking. Body checking itu kita cek setiap orang yang masuk sehingga tidak membawa alat benda yang memang berpotensi dapat menggagu ataupun dapat menjadi mencelakai orang lain ataupun dirinya," ucapnya.

Disebutkannya, polisi akan berjaga diseluruh akses pintu masuk arena konser di JIS.

"Kemudian juga ada 14 pintu di barat, kemudian 15 selatan dan 9 pintu di timur berarti semuanya ini ada 38 pintu gate yang ini menjadi bagian untuk diperhatikan untuk bagian akses masuk. Dan ini juga akan menjadi perhatian ketika bubarnya atau setelah konser ini," sebutnya.

"Kemudian juga kantong parkir disiapkan, ada dua tempat yakni di Ancol dan Kemayoran. dua tempat ini disiapkan untuk mengurai adanya antrian mencari parkir, berputar. sehingga harapannya ini tersosialisasi, masyarakat yang akan mengunjungi atau datang itu silakan. kemudian disediakan shuttel bis ini," sambungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: