Hujan Deras dan Angin Kencang Terjang Jakarta, 14 Pohon Tumbang dan 4 Orang Jadi Korban

Hujan Deras dan Angin Kencang Terjang Jakarta, 14 Pohon Tumbang dan 4 Orang Jadi Korban

pohon tumbang--

JAKARTA, DISWAY.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI JAKARTA mencatat ada 14 pohon tumbang imbas hujan deras disertai angin kencang yang melanda di wilayah JAKARTA pada Kamis, 9 Februari 2023 siang. 

"Total ada 14 (pohon yang tumbang). Penyebab hujan disertai angin," ujar Kepala BPBD DKI Isnawa Adji dalam keterangannya.

Selain itu, kata Isnawa, ada empat orang menjadi korban akibat insiden pohon tumbang tersebut. Keempat korban disebut mengalami luka ringan. 

"Empat orang luka ringan. Tiga di wilayah Kelapa Gading Barat. Sedangkan satu di wilayah Kelurahan Cikini, Jakarta Pusat," kata Isnawa.

BACA JUGA:Erma Oktavia Cs Terancam Tak Diperpanjang Kontrak Oleh PT SAI, Disnakertrans Jateng: Tidak Ada Pemecatan!

Berdasarkan data dari BPBD DKI Jakarta, pohon tumbang paling banyak terjadi di wilayah Jakarta Selatan. Total ada 7 pohon yang tumbang.

Berikut data 14 pohon tumbang yang terjadi di Jakarta : 

- Jakarta Pusat

1. Jalan Cut Mutia, RT.17/RW.5, Kelurahan Cikini, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat

- Jakarta Selatan

2. Jalan Bangka VIII, Kelurahan Pela Mampang, Kecamatan Mampang Prapatan 

3. Jalan Taman Lebak Bulus II RT 001 RW 02 Kelurahan Lebak Bulus Kec. Cilandak

4. Jalan Bangka VIII B, Kelurahan Pela Mampang, Kecamatan Mampang Prapatan

5. SD 04 Srengseng Sawah JI. Srengseng Sawah RT. 005 RW. 07, Kelurahan Srengaeng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads