Jadi Gerbang Pengenalan Percepatan Kendaraan Listrik Secara Masif, Ini Deretan Kendaraan Listrik di IIMS 2023

Jadi Gerbang Pengenalan Percepatan Kendaraan Listrik Secara Masif, Ini Deretan Kendaraan Listrik di IIMS 2023

IIMS 2023 Pembuka Gerbang Pengenalan Percepatan Kendaraan Listrik Secara Masif-M. Ichsan-

Seperti  Alva, Davigo, Energica, Gelis, Gesits, Ion Mobility, Niu, Ofero, Polytron, Rakata, Selis, Smartby, United dan Yadea. Berbagai kawasan indoor maupun outdoor disediakan arena uji coba yang aman dan nyaman.  

Pada perhelatan IIMS 2023, Dyandra menghadirkan area khusus kendaraan listrik roda dua yang bernama ‘E-Mobility Powered by PLN’. 

“Area ini secara khusus dihadirkan untuk mendongkrak transaksi para peserta kendaraan listrik roda dua, juga diperuntukkan sebagai sarana sosialisasi kendaraan listrik secara masif. Pengunjung juga dapat merasakan langsung beragam unit motor listrik yang tersedia di indoor test ride area di Hall ini,” jelas Rudi MF, Project Manager IIMS 2023 .

BACA JUGA:Esemka Pamerkan Mobil Listrik Bima EV di IIMS 2023, Sekali Charger Bisa Tempuh 300 Km

BACA JUGA:Mobil Listrik ESEMKA Muncul di IIMS 2023, Kecanggihan Fitur Varian Bima EV jadi Sorotan

Gak mau ketinggalan, brand otomotif Davigo juga resmi meluncurkan produk motor listrik terbarunya yang diberi nama Davigo Dragon-S pada booth Davigo di area Hall C2. 

Motor Listrik yang satu ini berkapasitas 2000 watt serta dibekali baterai 72v35ah. Kecepatannya bisa mencapai 75kpj dan jarak tempuhnya bisa mencapai 120 KM hanya dengan 1 baterai dan pengisian ulangnya pun hanya memerlukan daya 360 watt.  

Sama seperti Davigo, tidak mau ketinggalan momentum kemeriahan IIMS 2023, Smartby juga memperkenalkan produk motor listrik Tromox Mino kepada khalayak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: