Tutup Emosi
ORASI Donald Trump di depan pendukungnya di Adler Theater, 13 Maret 2023, Davenport, Iowa.-SCOTT OLSON-GETTY IMAGES VIA AFP-
BEGITU tinggi keinginan Alvin Bragg untuk bersikap fair. Jaksa Distrik New York itu sampai minta bantuan satu tim juri dalam jumlah besar: 23 orang. Begitu besarnya juri itu sampai disebut grand jury. Juri itulah yang akan menentukan apakah mantan presiden Donald Trump harus jadi tersangka atau tidak.
Di New York dewan juri biasa bersidang tiap Senin, Rabu, dan Kamis. Biasanya sore hari. Antara pukul 14.00 sampai 17.00. Mereka dipilih secara acak, di antara warga kota. Latar belakang mereka juga sangat bervariasi. Satu dewan juri hanya untuk satu kasus.
Senin, Rabu, dan Kamis lalu mereka diminta kumpul. Secara rahasia. Tapi bocor. Maka kubu Donald Trump tahu bahwa nasibnya sedang di ujung tanduk. Kubu Trump memperkirakan jaksa Bragg akan menetapkan Trump sebagai tersangka Kamis lalu. Yakni setelah dewan juri memutuskannya.
Sejak itu Trump terus melancarkan ofensif. Anda pun sudah tahu kebiasaan Trump: menyerang lawannya dengan brutal. Maka ia menyerukan agar pengikutnya bergerak. Tidak diam. Trump juga mengingatkan penetapan dirinya sebagai tersangka bisa menimbulkan ketegangan dan kerusuhan. Bahkan Trump menyebut jaksa Bragg sebagai binatang.
Dewan juri ternyata belum bisa membuat putusan. Masih harus menunggu sidang lagi. Jaksa Bragg masih akan mengajukan lagi satu saksi tambahan di depan juri.
Sambil menunggu putusan itu, serangan pada jaksa Bragg terus meningkat. Termasuk ancaman pembunuhan.
Maka hari-hari ini kantor jaksa Distrik New York mendapat penjagaan ekstra. Termasuk anjing pelacak bahan peledak. Ancaman begitu nyata.
Berbau SARA pula.
Alvin Bragg, pernah jadi guru sekolah Minggu di gerejanya, memang seorang kulit hitam. Ia tergabung dalam Gereja Baptis Abyssinian New York.
Baru kali ini jaksa Distrik New York bukan kulit putih. Alvin, jaksa hebat lulusan Harvard terpilih sebagai jaksa di pemilu yang lalu. Bersamaan dengan pemilihan wali kota New York. Di Amerika seorang jaksa memang dipilih oleh rakyat setempat.
Perkara yang melibatkan Trump ini Anda sudah tahu: uang tutup mulut. Yang ditutup adalah mulutnya seorang cewek. Bukan cewek biasa. Dia seorang bintang film porno. Yang namanya sudah Anda hafal: Stormy Daniel.
Daniel mengaku tidur bersama Trump di masa kampanye Pemilu 2016. Sembrono. Bahaya. Maka dia diberi uang sekitar Rp 2 miliar. Untuk tidak ngoceh.
Seandainya itu uang dari saku Trump sendiri mungkin tidak jadi masalah. Asal usul uang tutup mulut itu terkait dana kampanye. Sebenarnya bukan Trump sendiri yang menyerahkan uang itu. Anggota tim kampanyenyalah yang melakukan. Hanya saja ia mengaku disuruh Trump.
Maka banyak yang menilai tidak selayaknya urusan ini sampai membuat seorang mantan presiden Amerika jadi tersangka. Kalau sampai terjadi, ini memang sangat bersejarah. Inilah kali pertama di Amerika mantan presiden jadi tersangka. Urusannya esek-esek pula.
Menurut Trump semua itu soal politik. Jaksa Bragg adalah anggota partai Demokrat. Sedang Trump kini sudah dalam status calon presiden. Yang terkuat dari Partai Republik. Hari ini Trump akan melaksanakan kampanye resmi hari pertama.
Lokasi kampanye perdana ini pun dipilih yang sangat spesial. Yakni di kota kecil Waco, bagian tengah Texas. Inilah kota yang menjadi simbol perlawanan terhadap pemerintah pusat. Rasanya saya pernah menulis soal Waco saat lewat di sana dulu.
Pemerintah pusat, waktu itu, 1992, dinilai bersikap berlebihan. Yakni ketika FBI mengepung padepokan aliran Kristen tertentu di Waco. Pengepungan dilakukan berhari-hari. Dengan tujuan agar pimpinan aliran gereja itu menyerah. Waktu itu pemerintah pusat juga dipegang partai Demokrat.
Ketika dalam status dikepung itulah salah satu gudang amunisi di dalam padepokan itu meledak. Terbakar. Asap hitam membumbung ke angkasa tinggi. Sebanyak 87 orang meninggal dunia. Semua korban adalah anggota sekte agama tersebut. Mereka memang lagi kumpul di padepokan karena percaya sebentar lagi kiamat akan tiba.
Pemerintah pusat mendapat laporan bahwa di padepokan tersebut disimpan banyak sekali senjata api. Seorang sopir truk mengaku mengantarkan senjata itu ke kompleks itu. Bukan hanya satu kali pengiriman tapi beberapa kali.
Pengepungan yang dramatis itulah yang dianggap berlebihan. Padahal mereka mengumpulkan senjata sebagai antisipasi: jangan-jangan rakyat tidak boleh lagi punya senjata.
Upaya Jaksa Bragg mengincar Trump kali ini pun dianggap upaya yang berlebihan dari pemerintah. Trump menganggap dirinya senasib dengan aliran Kristen yang di Waco itu.
Maka kampanye perdana Trump hari ini akan sangat emosional dan ideologis. Trump sangat pandai memanfaatkan momentum seperti itu. Termasuk memanfaatkan momentum rencana penetapan dirinya sebagai tersangka. Trump bisa menjadikan kasus hukum itu untuk membangun sentimen baru. Kelihatannya berhasil. Terbukti penggalangan dana kampanye untuk Trump mencapai USD 1,5 juta hanya dalam waktu singkat.(Dahlan Iskan)
Tetap aktif sampai tua. Kisah inspiratif Koh Hay. Pria 73 tahun asal Surabaya yang aktif bersepeda jarak jauh.
Komentar Pilihan Dahlan Iskan di Tulisan Edisi 25 Maret 2023: Natalia Ultah
Amat K.
Ada kalimat ambigu "... Natalia Rusli berhasil ditangkap polisi." Siapakah yang berhasil? Natalia R. atau polisi? Berhasil artinya mendapatkan hasil; kemauannya tercapai. Jika Natalia, seorang DPO, yang berhasil, tidak mungkin dia ditangkap polisi. Saya pikir yang berhasil bukan Natalia, tapi polisi. Polisilah yang sudah mencari-cari Natalia dan akhirnya berhasil menangkapnya. Meskipun, menurut kabar yang beredar Natalia yang berinisiasi menyerahkan diri. Jadi, polisi berhasil menangkap Natalia Rusli.
Jokosp Sp
Yang mbatalin puasa ternyata tidak hanya makan, minum, dan cepika-cepiki sama binik di siang hari. Dari baju model V apalagi kancingnya "sengaja" dilepas satu juga bisa membatalkan. Kok ya masih ditambahi "mabes" mangga besar segala. Besok selesai sawalan nambah 1 hari buat nyarutang puasa karena batal sehari ini........
Amat K.
Ada yang ribut soal mangga gegara tulisan ini: "Dia orang ''mabes'' –singkatan dari Mangga Besar, Jakarta." Sebesar apa sih mangga? Apalagi ini mangga besar. Saya sudah googling, rekor mangga terbesar ada di Kolombia. Beratnya 4,25 kilogram dan disertifikasi Guinness World Records. Tapi itu mangga yang "tidak normal". Rerata mangga tidak demikian. 4 kilogram itu rata-rata semangka. Semangka terbesar jauh besar dari mangga terbesar. Jadi, sebesar-besarnya mangga, lebih besar semangka. Itu.
Jimmy Marta
Kata pak ustad semalam, harimau mu itu tdk lagi ada di mulut tp sudan berpindah ke jari... Salam damai
Leong Putu
Maaf kawan².... Pertahanan saya akhirnya jebol juga. ... "Perusuh" mestinya Gak boleh kepancing... Sorry...
Komentator Spesialis
Setelah ganjang ganjing Credit Suisse, giliran Deutsche Bank yang jadi sorotan. Jum'at lalu, bank terbesar di Jerman ini sahamnya jeblok 15% dalam sehari. Biaya asuransi penjaminan kebangkrutan melonjak. Diberitakan hanya soal waktu, bank yang menjadi sorotan sejak lama ini, membutuhkan bantuan keuangan. Kalau sampai Deutsche Bank kolaps, kemungkinan memberikan imbas buruk ke bank bank Eurozone seperti BNP, SG, UniCredit dll. Bagaimana dengan Credit Suisse. Sementara mereda setelah diambil alih UBS. Tetapi, keputusan regulator keuangan Swiss untuk menghapus AT1 bond sebesar US$ 17.5 milyar, memberikan dampak susulan. Pasalnya, banyak lembaga keuangan asia seperti di Jepang dan Hongkong yang membeli bond ini.
Liáng - βιολί ζήτα
Selamat pagi Pak Pry, Sudahlah... sebaiknya tidak diperpanjang, tidak akan ada manfaatnya. Kalau saya perhatikan kronologisnya, dugaan saya, Pak Pry mulai "tersinggung" dengan tulisan saya mengenai HPD Syndrome (Histrionic Personality Disorder). Padahal saya sudah sering menulis comments di CHDI ini mengenai hal-hal psikologis yang menyangkut pengguna media sosial. Tujuannya tentu saja agar kita mengerti bahwa ada dampak buruk yang seringkali tidak kita sadari, dengan harapan agar kita tidak terpengaruh dan tidak menjadi bagian dari dampak buruk perilaku pengguna media sosial tersebut. Comment saya mengenai HPD Syndrome (Histrionic Personality Disorder) tersebut sepertinya bergulir terus mencari celah yang bisa dimanfaatkan masing-masing untuk saling menjatuhkan - saling menyalahkan - dan saling menghina.
Otong Sutisna
Segala sesuatu harus di tempatkan pada tempatnya, jangan mengukur baju sendiri dengan baju orang lain, pasti semuanya tidak pas ... setiap orang punya pemikiran dan pengertian sendiri - sendiri pada setiap kasus atau tema, setiap orang punya tujuan yang berbeda - beda hadir di CHD dan semua permasalahan.... kalau semua harus sama hidup ini tidak akan indah, justru karena berbeda hidup ini bisa bahagia, contohnya saya berbeda kelamin dengan istri sehingga ketika bertemu ada perasaan deg...degan... Bisa dibayangkan kalau yang ada di dunia sama kelaminnya, mungkin tcap kadal tidak akan laku. Salam ...
Pryadi Satriana
Masukan buat Admin & rekan komentator. 1. Batasi komentar. Beri 'space' secukupnya. Orang tidak lagi bisa kirim 'komentar kosong panjang' atau 'komentar kosong pendek berulang-ulang' atau 'komentar sampah' berulang-ulang krn kolom komentar ini adalah 'ruang publik', bukan milik pribadi atau kelompok yg suka 'tjengengesan' dg 'komentar sampah' yg sama sekali ndhak ada gunanya bagi publik! 2. Rekan komentator perlu paham bahwa kolom komentar ini 'ruang publik', bukan 'grup WA' - apalagi grup WA 'Tjengengesan'! Karena ini 'ruang publik', hindari bahasa yg 'sexist' - 'mengeksploitasi' gender (sex) tertentu, itu sudah masuk kategori 'bullying', kekerasan verbal terhadap perempuan! Ingat, Anda semua dilahirkan seorang perempuan, dari "per-empu-an", yang harus dihormati. Ini juga perlu disadari oleh Pak Dahlan Iskan. Sudah puluhan tahun Anda "mengeksploitasi" perempuan - baik disadari atau pun tidak! Sudah waktunya berhenti! Saya sekadar 'berusaha mengingatkan', maaf jika ada yg merasa kurang berkenan dg yg saya sampaikan, baik 'isi' atau pun 'cara' saya menyampaikannya. Salam. Rahayu.
Fiona Handoko
saat wawancara tv, presiden prancis, macron baru sadar kalau pakai jam tangan mewah. maka diam2, di bawah meja. ia melepasnya. konon harga jam itu eur 80.000. ternyata di prancis, mengumbar kemewahan bagi pejabat publik adalah tidak patut. walaupun prancis negara kaya. bandingkan dengan bu lurah negara astina. yang kerap mengucapkan jargon "jangan pamer kemewahan". yang anak buahnya kerap memeras dengan beringas. yang putranya si anak buah dibekali mobil rubicon untuk modal latihan tinju. opo tumon si bu lurah ketemon dijemput dengan minibus alphard dan angkot hi ace di apron bandara. bagasi dan (mungkin) oleh2 nya sedayak pinak.
Muhammad Sk
Pak pry baru pidato panjang lebar paling dia sendiri kalau lihat muridnya cantik sedikit "ingin" terus di tahan. Xixixi.
Jimmy Marta
Bg Us. Kita2 tentu suka bercanda. Orang2 sekelas perusuh tentu sudah sangat tahu, mana canda mana gangguan...
Pryadi Satriana
"Media sosial seperti facebook, twitter, BLOG, dan berbagai macam platform media sosial yg menjadi trend sekarang sudah menjadi RUANG PUBLIK yg dipakai masyarakat dalam melakukan berbagai aktifitas komunikasi" (sumber: "Karakteristik media sosial sebagai ruang publik dan politik identitas", cikarangindustrial.com). Karena BLOG itu RUANG PUBLIK - apalagi penulisnya "Prof.Dr. (HC) Dahlan Iskan Sang Raja Media dan Mantan Menteri BUMN" - maka PENULISNYA HARUS MAU MENYESUAIKAN DIRI krn pembacanya publik yg dari berbagai usia. Anda sadar itu, Pak Dahlan Iskan? Semoga! Salam. Rahayu.
Samsul Arifin
Yang Ambigu itu yang mana mangga besar untuk istilah baru pengganti buah lain yang sudah terkenal apa nama sebuah tempat.... Yang paling tahu sih Abah DI, tapi The Perusuh Newbe juga boleh dong menginterpretasikan mangga itu ..
AnalisAsalAsalan
Apakah CHD ruang publik? Saya sih menganggap CHD ruang privat milik Abah. Perusuh adalah tamu. Semua tingkah laku tamu, asalkan yang punya ga melarang, menurut saya sah-sah saja. Secara pribadi, saya berusaha untuk memenuhi adat sebagai perusuh yang baik. Perusuh kok baik? Hahahahaha.
Pryadi Satriana
Orang2 yg sudah NDHAK TAU MALU perlu dikritik seperti itu. Kamu ndhak malu Bli sering 'tjengengesan' dg tulisanmu yg sering mengeksploitasi perempuan, Bli? Ingat Bli, ibumu juga seorang perempuan. JANGAN MENJADIKAN PEREMPUAN OBJEK "DAGANGAN TJAP KADAL"-mu. Masih waras kan, Bli? Semoga! Salam. Rahayu.
Otong Sutisna
Jangan terlalu serius menanggapinya bli, santai aja bro ... hidup untuk dinikmati, perbedaan suatu hal biasa Tapi ini sungguh komen yang membangun....., membangunyang hidup... wkwkwk
Leong Putu
Masukan buat Admin disway dan rekan pengkomen disway : 1. Buat admin, yang sabar ya min..... 2. Buat rekan pengkomen disway, yang menganggap disway ini sebagai 'ruang publik' dan bukan group WA apalagi group WA Tjengengesan, karena ini 'ruang publik, hindari kata - kata merendahkan orang, menyerang personal dan cenderung kasar. Itu mungkin masuk kategori 'pembunuhan karakter' menyerang mental seseorang. Tidak semua paham akan arti teks dan konteks, kebanyakan orang hanya menilai ITU KASAR DAN TIDAK PANTAS DIKELUARKAN OLEH ORANG YANG BERPENDIDIKAN "TINGGI" DAN TELAH BERUMUR. Ini rawan ditiru oleh generasi muda yang juga membaca komentar disway.id ini. Mereka mungkin ingin belajar menghormati dan respeck kepada orang lain yang usianya lebih tua. Tapi di sini mereka membaca, ada contoh orang yang usianya sudah banyak, berpendidikan tinggi dan ber IQ tinggi namun mengeluarkan komen yang cebderung terasa mengrendahkan orang lain. Ini bahaya. Jangan berlindung dalam kalimat 'tujuan saya mengkritik' agar ia/dia lebih baik !! Kritik itu membangun, sementara hujat menghantjurkan !! Jangan juga berlindung di dalam kalimat 'itu cara saya'. 'Cara' yang kasar membunuh, apa baiknya ? Karna saya dan Anda bukan mahluk Absolute.!!
Echa Yeni
So !!!,suwun sanget pakde lan.sampun disediani lahan damel misuh,ngrusuh n opo wae sa'karepe sing arep komen.theRrnyata bkn hnya "wong e&iku bebas".disini perusuh,pengkomen,pengkritik(penyawang_pembaca/penonton,penNyacat/tukangNyoCOD),dann semmuanya pembaca disway BEebbBhazzss.
Juve Zhang
Perusuh kelas ecek ecek seperti saya dengar Bu Vera duitnya 21 milyar disapu bersih sama "pemain" kelas kakap. Paling enak kita paling bilang "guoblik" malah kena tipu lagi oleh pengacara gadungan jadi paling enak ngumpat sekali lagi "guoblik" , enak ngumpat itu gratis. Wkwkwkw. Apalagi yg hilang duit 21 milyar orang lain . Kalau kita yg hilang 21 juta ditipu orang , mungkin saudara saja yg bilang guoblik. Wkwkwk. Anda masih ingat seorang Taipan namanya BS simpan duit 2000 milyar di Bank Cent##y, ,pemilik bank "konon " kabur ke LN dan menggondol 2000 milyar punya orang "guoblik" ini, jelas Lurah terbaik kita "kasihan" sama orang kaya yg "guoblik" ini, lah punya uang 2000 milyar atau 2 triliun kok begitu mudah di deposito kan ke bank kelas ecek ecek dasar orang Guoblik. Wkwkwk ngumpat itu gratisan asyiiik. Cerita harus seru , mengharukan, menangis guling guling, supaya ada rasa "kasihan" dari sang Lurah penentu apakah akan di ganti oleh APBN atau ditolak, tentu saja orang "Guoblik" ini harus PDKT ke Bu Lurah , ke Pak Camat, supaya skenario JOSS banget, drama harus berseri dan menangis ber liter liter, akhirnya Bu Lurah tentu saja seijin pak Camat, menggelontorkan 2000 milyar untuk orang Guoblik ini sehingga dananya kembali, dan total sama para hulubalang ada 6700 EMber yg di "guyurkan" ke para Guobliker se Indonesia, Raja Guoblik paling gede tentunya dapat 2000 Ember, tentu saja sang Raja Guoblik gak melupakan Jasa jasa Bu Lurah , Pak Camat , Sekretaris Lurah, TukangKetik dll.
Handoko Luwanto
Kata pepatah kuno, di setiap musibah selalu ada peluang/kesempatan. Inilah yg dipegang oleh para markus investasi bodong. Khususnya mereka yg minta DP sbagai biaya operasional di depan. Berlagak superhero di tengah nasabah yg galau berat, namun sebenarnya mereka adalah PHP. Wah....ditunggu nih, si Natalia Rusli bakal berpakaian gamis saat konpers.
bagus aryo sutikno
Alhamdulillah, para peserta group puasa bedug dah bobok. Mereka ber-estafet menuju puasa maghrib dengan bantuan semangkok bakso dan segelas es oyen. Mantapp.
bagus aryo sutikno
Apa beda ember dan timba..?! Kalo ember tidak bisa dipakai untuk EMBER-NGAN. Lha kalau timba bisa dijadikan TIMBA-NGAN.
Udin Salemo
#everyday_berpantun Tanam srikaya tidaklah mudah/ Jika ditanam di lahan gosong/ Menjadi kaya itu sangat mudah/ Jika tahu cara menggarong/ Otong pergi ke Majalaya/ Berangkat dari daerah Cikalong/ Orang mudah sekali percaya/ Lihat penampilan cantik nan kinclong/ Tuan Sarwana pergi berobat/ Ke poliklinik di jalan Maluku/ Sarjana sastra Inggris memang hebat/ Jadi pengacara dan penerjemah buku/ Federasi Rusia negerinya besar/ Negeri yang jauh dari Banyuwangi/ Uda Udin baik lagi penyabar/ Banyak orang yang menyenangi/ (uhuuuyy....................................) Pai karajo ka daerah Cikini/ Bajalan kaki taraso jauah/ Banyak nan kreatif urang kini/ Mancari kayo caro mangicuah/
Johannes Kitono
Kalau pasien CA stadium 4 sudah kemana mana tidak sembuh. Ada yang menawarkan pengobatan alternatif. Mungkin seperti begitu nasib Vera. Natalia asal Mabes kota pasti bilang punya koneksi di Mabes Trunojoyo. Umumnya dikasih lihat foto Natalia beserta Petinggi Polisi,biar tambah yakin lagi mangsanya.Jelas korban Natalia Rusli yang mengaku bergelar *SH,MH* pasti bukan hanya Vera. Bisa juga Helen, Susy dan Michelle yang investasikan uangnya di Indo Surya dan Mahkota. Kasus hukum begini makan waktu dan kalau para korban tidak hati hati. Akan jadi ATM para APH dan mafia hukum. Dalam kasus investasi Bodong dan Pinjol sepertinya pemerintah tidak terlalu serius membasminya.Hal ini terbukti dengan semakin tingginya angka kerugian dan banyaknya korban penipuan dari tahun ketahun.
bagus aryo sutikno
Saya berjanji tidak akan nakal lagi. . Kalau saya nakal, saya akan berjanji kembali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
Komentar: 219
Silahkan login untuk berkomentar
Masuk dengan Google