Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran Resmi Ditutup

Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran Resmi Ditutup

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah mengusulkan agar warga di pemukiman sekitar depo pertamina Plumpang direlokasi ke rusun Nagrak atau Wisma Atlet Pademangan. ---Kominfo

JAKARTA, DISWAY.ID-- Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran resmi ditutup per Jumat, 31 Maret 2023.Hal itu disampaikan Kapuskes TNI dr Guntoro dalam sambutannya di acara penutupan operasional RSDC Wisma Atlet Kemayoran.

"Perpanjangan ini berakhir pada 31 Maret 2023. Alhamdulillah, kita telah sampai pada akhir perjuangan merawat pasien Covid-19," kata dia, Sabtu, 1 April 2023.

BACA JUGA:Tanggapan Dishub DKI Jakarta Soal Protes Kemacetan dari Jokowi: 'Kami Telah Menyusun Strategi'

Sebanyak 11.000 relawan Covid juga dilepas seiring dengan ditutupnya RSDC Wisma Atlet. Menurut Guntoro, 11.000 relawan itu sudah dilepas secara bertahap sebelum penutupan dilakukan.

Tak lupa, Guntoro mengucapkan terima kasih atas dedikasi relawan yang telah berjuang menangani pasien Covid-19.

BACA JUGA:Bawaslu Temukan Puluhan Ribu Aparat Masuk Daftar Pemilih, Polri: Bakal Disanksi

"Melalui momen ini (peresmian penutupan RSDC Wisma Atlet), saya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas dedikasi dan sumbangsih yang diberikan dan pengabdian di RSDC Wisma Atlet," ucapnya.

"Semoga apa yang sudah diberikan untuk negara tercinta (dalam penanganan Covid-19) sama menjadi catatan amal kebaikan Saudara,” sambungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: