Polisi Temukan 2 Mobil Curian di Kasus Wanita Pemilik Hotel OYO di Kebon Jeruk yang Dibunuh

Polisi Temukan 2 Mobil Curian di Kasus Wanita Pemilik Hotel OYO di Kebon Jeruk yang Dibunuh

Terkuak! Ini Dugaan Penyebab , Wanita Pemilik Hotel OYO di Kebon Jeruk-Andrew Tito-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Polisi hingga kini masih melakukan penyelidikan dan pengejaran pelalu kasus perampokan disertai pembunuhan wanita pemilik Hotel Assirot, Naima S Bachmid (61), di Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Senin 17 April 2023.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Indrawienny Panjiyoga penyelidikan hingga kini membuahkan hasil yakni dua mobil yang sebelumnya hilang itu ditemukan di tengah proses pencarian pelaku.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Film dan Serial Keluarga Terbaru Netflix yang Tayang April 2023, Cocok Temani Lebaran!

Panjiyoga mengatakan mobil BMW milik korban ditemukan di kawasan Kronjo, Kabupaten Tangerang yang diduga menjadi tempat persembunyian pelaku.

"Di tempat pelarian tersangka, di parkiran Musholla Miftahul Jannah, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten ditemukan satu unit mobil BMW milik korban," ujar Panji dalam keterangannya kepada awak media, Senin 17 April 2023.

BACA JUGA:Marco Materazzi Peringatkan Milan Skrinar yang Ingin Pindah ke PSG: 'Coba Lihat Nasib Messi'

Sementara itu untuk mobil Toyota Fortuner milik korban, juga berhasil ditemukan polisi di tempat penitipan mobil di kawasan Kronjo.

Panji mengatakan pihaknya menduga mobil itu sengaja disembunyikan di tempat penitipan kendaraan tersebut untuk menghindari dari penyelidikan polisi.

"Mobil milik korban dititipkan selama satu bulan sebesar Rp 300.000. Mobil dititip ke petugas jaga penitipan mobil atas nama Mahpud bin Aspuri," jelasnya.

BACA JUGA:Pidato Presiden Jokowi Direvisi Bawahan, Rocky Gerung: Yang Pinter-pinter Disingkirkan Senior Takut Persaingan

Selanjutnya hingga kini penyidik Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya masih melakukan pengejaran terhadap pelakunya dengan mengidentifikasi identitas pelaku.

Dikabarkan sebelumnya wanita tua bernama Naima (61) ditemukan tewas dalam tangan terikat dan mulut yang tertutup lakban di dalam rumahnya yang juga dijadikan hotel pada Kamis 13 April 2023 dini hari.

Kejadian tersebut diduga akibat pembunuhan dan perampokan, polisi yang melakukan olah TKP juga mengetahui adanya dua mobil korban yang hilang usai korban ditemukan tewas.

BACA JUGA:Ini 4 Faktor Tenggorokan Terasa Cepat Haus Saat Sedang Ibadah Puasa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: