Sistem One Way dan Ganjil Genap Berlaku Sejak Pagi Buta di Puncak Bogor

Sistem One Way dan Ganjil Genap Berlaku Sejak Pagi Buta di Puncak Bogor

Jalur menuju Puncak, Bogor akan diberlakukan sistem one way.-Ntmcpolri-

PUNCAK, DISWAY.ID -- Polres Bogor terpaksa menerapkan sistem one way dan ganjil genap sejak pagi buta hari ini, Senin 24 April 2023.

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan, jam operasional sistem ganjil genap (Gage) diberlakukan awal pagi pada pukul 06.00 WIB.

Sistem Gage berlaku untuk akses yang ingin menuju area Puncak, Bogor.

BACA JUGA:Kabid Propam Polda Kaltara Dicopot Buntut Kasus Ilegal Logging dan Hilangnya Barbuk BBM Ilegal

"Jam 06.00 WIB kami berlakukan," katanya di Pospol Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor.

Rekayasa lalu lintas ini terpaksa dilakukan lebih awal mengingat sejak kemarin, Ahad 23 April 2023, arus lalu lintas menuju Puncak timbul kemacetan.

Kepadatan kendaraan mengular dari pintu Tol Ciawi dan jalan-jalan arteri dan alternatif.

Sementara itu, sistem one way menuju arah Jakarta juga akan diberlakukan secara situasional.

BACA JUGA:H+2 Mudik Lebaran: 1,6 Juta Lebih Kendaraan Melintas Tol Tangerang Merak

Jika dari atas Puncak menuju Jakarta terjadi kepadatan, makan sistem one way akan dibuka lebih cepat.

"Kami mempercepat proses ganjil genap maupun kemungkinan untuk one way ke arah Jakarta juga akan kami percepat sambil melihat situasi dan kondisi secara situasional di sepanjang jalur," bebernya.

"Kalau situasinya memang cukup padat untuk ditarik ke atas mungkin lebih pagi one way.

BACA JUGA:Suasana Wisata Puncak Bogor Hari Ini Macet Parah, 25.000 Kendaraan Padat dari Megamendung

"Maka kemungkinan besok pagi (hari ini) kami majukan satu jam lebih awal. Begitu pun juga penarikan yang ke bawahnya, yang ke arah Jakarta," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: