Penetapan 1 Muharram 2023 Jatuh Pada Rabu 19 Juli, Apakah Ada Perbedaan Antara Muhammadiyah, NU dan Pemerintah?

Penetapan 1 Muharram 2023 Jatuh Pada Rabu 19 Juli, Apakah Ada Perbedaan Antara Muhammadiyah, NU dan Pemerintah?

1 Muharam jatuh pada Rabu, 19 Juli 2023-ilustrasi-Berbagai sumber

JAKARTA, DISWAY.ID - Pemerintah telah menetapkan 1 Muharram 2023 atau Tahun Baru Islam 1445 Hijriah jatuh pada Rabu, 19 Juli 2023.

Banyak yang penasaran apakah pelaksanaan Tahun Baru Islam antara Muhammadiyah dan pemerintah yang biasanya diikuti Nahdlatul Ulama (NU) akan berbeda?

Pasalnya, penetapan puasa Ramadhan 1443 H,  Idul Fitri 1444 H dan Idul Adha 1444 H antara Muhammadiyah dan pemerintah sempat berbeda.

Lantas, apakah 1 Muharram Muhammadiyah dan Pemerintah bakal Berbeda lagi? 

BACA JUGA:Pesan Jokowi ke Menkominfo Baru: 'Proses Hukum Kita Hormati, Penyelesaian BTS juga Harus Berjalan'

Jika merujuk pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri, Pemerintah menetapkan tahun baru 1445 H jatuh pada hari Rabu tanggal 19 Juli 2023.

Dengan demikian, maka awal tahun baru Islam atau 1 Muharram 1445 H Kan jatuh pada 19 Juli 2023. Sementara, akhir tahun  bulan Dzulhijjah 1444 H berakhir pada Selasa, 18 Juli 2023 besok. 

Lantas bagaimana dengan organiasasi Muhammadiyah? Apakah berbeda dengan kalender yang diterbitkan pemerintah? 

Melansir dari laman Muhammadiyah.or.id, berdasarkan perhitungan Hisab Hakiki Wujudul Hilal, PP Muhammadiyah menetapkan tanggal 1 Muharram 1445 H jatuh pada 19 Juli 2023 Masehi. 

BACA JUGA:Dua Temuan Aryanto Misel Ditaksir Panglima TNI yang Salah Satunya Nikuba

Berdasarkan keputusan tersebut, diketahui bahwa penetapan tanggal 1 Muharram 1445 H antara Muhammadiyah dan Pemerintah tidak mengalami perbedaan alias serempak. Tahun Baru Islam akan dimulai pada Rabu, 19 Juli 2023 mendatang. 

Perlu diketahui, bahwa terdapat perbedaan antara tahn baru Islam dengan pergantian hari pada kalender Masehi yang terjadi pukul 24.00. 

Pada kalender Hijriah pergantian tahun atau tanggal dimulai saat matahari terbenam atau ketika memasuki waktu Maghrib. 

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads