Tips Berkendara Off Road di Jalan Berpasir, Perhatikan 6 Poin Ini

Tips Berkendara Off Road di Jalan Berpasir, Perhatikan 6 Poin Ini

Tips Berkendara Off Road di Jalan Berpasir, Perhatikan 6 Poin Ini-Yamaha-

Contohnya seperti komponen ban, pastikan kembangannya masih tebal dan jika perlu kurangi tekanan angin untuk meningkatkan cengkraman ke permukaan jalan yang berpasir. 

Selain ban, beberapa piranti penting lain yang harus dicek adalah kampas kopling, kampas rem dan juga suspensi. 

Pasalnya, piranti-piranti tersebut memiliki peran penting dna bekerja lebih keras saat motor sedang trabasan. 

BACA JUGA:Cara Aman Berdirikan Motor Jatuh Saat Trabas

2. Postur Berkendara

Berkendara di medan off road seperti pasir, tentunya berbeda dengan jalan aspal sehingga perlu pemahaman soal postur bekrendara yang benar. 

Saat melintasi jalan berpasir yang bergelombang, posisi berkendara yang baik adalah berdiri dari jok dan kedua kaki menjepit motor dengan kuat (knee grip) untuk menjaga stabilitas. 

Kedua tangan pun harus rileks saat memegang stang kemudi agar mudah mengkontrol motor. 

3. Perhatikan Kecepatan 

Ketika berada di jalan berpasir, usahakan agar bukaan gas tetap konstan dan stabil guna mencegah ban ambles. 

Apabila berada dalam kondisi ban yang terjebak di pasir, tambah bukaan gas sehingga ban tidak tertimbun pasir dan dapat berjalan seperti biasa. 

BACA JUGA:Ini Alasan Doni Tata Pradita Pilih Yamaha WR 155 R Buat Trabasan

4. Perhatikan Pengereman

Hindari melakukan pengereman secara mendadak atau hard braking saat melintas di jalanan pasir karena dapat menyebabkan ban mudah slip dan ambles. 

Jika ingin mengurangi kecepatan sebaiknya dilakukan dengan menutup gas terlebih dahulu. Jika dirasa masih kurang, tambah lagi dengan pengereman ban belakang dan depan secara halus atau perlahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: