Hasil Autopsi Jenazah Ibu dan Anak di Cinere : Tidak Terdeteksi Tindak Kekerasan

Hasil Autopsi Jenazah Ibu dan Anak di Cinere : Tidak Terdeteksi Tindak Kekerasan

Rumah tempat ditemukan tengkorak ibu dan anak di Cinere Depok-Humas Polri-

JAKARTA, DISWAY.ID- Tim gabungan dari kedokteran forensik tengah melakukan pemeriksaan dan juga penyelidikan soal dua jenazah diduga ibu dan anak berinisial GA (64) dan DA (36).

"Kami melakukan autopsi terhadap jasad korban pihaknya melibatkan alat crime elite untuk mendeteksi bercak darah atau permukaan di tubuh korban, hasilnya negatif," ungkap Kabiddokkes Polda Metro Jaya Kombes. Pol. dr. Hery Wijatmoko Senin 11 September 2023. 

Dengan hasil negatif pada bercak darah di tubuh korban, Kabiddokkes Polda Metro Jaya menyebutkan bahwa untuk sementara tidak ditemukan indikasi kekerasan yang menyebabkan pendarahan.

BACA JUGA:Sidik Jari di Lokasi Penemuan Jasad Ibu dan Anak di Cinere Diselidiki Polisi

“Artinya kekerasan yang menyebabkan pendarahan tidak terdeteksi dari alat tersebut,” jelasnya dikutip dari pmjnews.

Kombes. Pol. dr. Hery Wijatmoko juga menyampaikan bahwa untuk saat ini pihaknya masih menyelidiki aspek lain terkait kematian korban, seperti identifikasi, waktu kematian, penyebab kematian, dan juga rekam medis dari kedua korban.

Sementara itu, Polisi selidiki sidik jari yang ada di rumah penemuan jasad diduga ibu dan anak di Cinere, Depok.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Samian mengatakan pihaknya bersama Puslabfor Mabes Polri dan Inafis Polda Metro Jaya mencari tahu sidik jari tersebut.

"Hari ini didapatkan beberapa sampel, sidik jari oleh Inafis, atau pun swab yang dilakukan oleh Labfor," katanya kepada awak media, Selasa 12 September 2023.

BACA JUGA:Olah TKP Lanjutan Kasus Ibu dan Anak Cinere Dimulai, Kasubdit Jatanras Pimpin Langsung

Beberapa titik diambil sidik jarinya oleh penyidik. Di antaranya, gagang pintu dan jendela.

"Seperti di gagang pintu, jendela, kemudian ada beberapa peralatan rumah tangga yang diambil sampel untuk mengidentifikasi persesuaian-persesuaian antara yang ditemukan di korban dan barang-barang yang ditemukan hari ini," tuturnya. 

"Kurang lebih ada sembilan titik tadi yang sudah diambil untuk pengambilan atau pengangkatan sidik jari," lanjutnya.

BACA JUGA:Olah TKP Temuan Jasad Ibu dan Anak di Cinere, Polisi Dalami Profil Kesehatan dan Pola Kehidupan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: