Selamat! Jungkook BTS Resmi Rilis Album Solo Pertamanya 'Golden' Hari Ini

Selamat! Jungkook BTS Resmi Rilis Album Solo Pertamanya 'Golden' Hari Ini

Selamat! Jungkook BTS Resmi Rilis Album Solo Pertamanya 'Golden'-@jungkook_bighitentertainment-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Jungkook BTS secara resmi telah rilis album solo pertamanya bertajuk 'Golden', pada Jumat 3 November 2023.

Dalam album itu telah ada 10 lagu dan keseluruhannya sudah berbahasa Inggris.

BigHit Music sebagai agensi Jungkook menyebut bahwa album 'Golden' menjelaskan bagaimana perjalanan Jungkook, dari seorang maknae atau anggota termuda di BTS hingga menjadi bintang pop global.

BACA JUGA:Jungkook BTS Umumkan Bakal Rilis Album Solo Bertajuk 'Golden', Berisi 11 Lagu, Bisa Ikut Pre Order Mulai Hari Ini!

Menurut laporan dari Yonhapnews, Jungkook BTS terlibat secara penuh dalam proses pembuatan album Golden.

Ia turut memilih lagu-lagu dari berbagai genre sebagai wujud dari spektrum musik yang luas yang dimiliki.

Album Golden menampilkan lagu "Standing Next to You" sebagai lagu utama. Selain itu, terdapat pula lagu "Closer to You (feat. Major Lazer)" dan "Yes or No (feat. Shawn Mendes)".

Dua singel sebelumnya yang telah dirilis, yaitu "Seven (feat. Latto)" serta "3D (feat. Jack Harlow)", juga hadir dalam album ini.

BACA JUGA:Terobosan BTS: Jungkook Cetak Sejarah Baru, Lagu Seven Sukses Menduduki Puncak Tangga Lagu Inggris!

Melalui keterangannya yang diluncurkan oleh BigHit Music, Jungkook menceritakan perjalanan emosional suatu hubungan yang berubah, dimulai dari lagu-lagu enerjik yang menggambarkan seseorang yang sedang jatuh cinta.

Perjalanan tersebut kemudian berpindah ke lagu-lagu melankolis yang menunjukkan perasaan sedang patah hati.

Dalam album Golden ini, vokalis utama BTS ini berkolaborasi dengan beberapa Seniman global seperti Ed Sheeran, Shawn Mendes, dan Major Lazer.

BigHit Music menggambarkan lagu "Standing Next to You" sebagai lagu retro-funk yang menampilkan vokal powerfull dari Jungkook.

BACA JUGA:Pengakuan Jungkook Soal Agamanya di Live Weverse: 'Aku Tidak Punya Agama Apapun'

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: