Ini Perkiraan Awal Puasa dan Idul Fitri 2024 yang Kemungkinan Dimulai Setelah Pemilu

Ini Perkiraan Awal Puasa dan Idul Fitri 2024 yang Kemungkinan Dimulai Setelah Pemilu

Ilustrasi hilal di padang pasir-Pixabay-

Khusus untuk masalah ini, umat islam mengacu pada sebuah hadits yang berasal dari Abu Hurairah RA bahwa Rasulullah SAW bersabda,

 

صُوْمُوْا لِرُؤْيَتِهِ وَ أَفْطِرُوْا لِرُؤْيَتِهِ، فَإِنْ غُمَّ عَلَيْكُمْ فَأَكْمِلُوْا شَعْبَانَ ثَلاَثِيْنَ

 

Artinya: "Berpuasalah kalian dengan melihat hilal dan berbukalah (mengakhiri puasa) dengan melihat hilal. Bila ia tidak tampak olehmu, maka sempurnakan hitungan Sya'ban menjadi 30 hari." (HR Bukhari dan Muslim)

Meski masih terlalu dini, prediksi rukyatul hilal global telah mengamati bahwa di tahun 2024, Idul Fitri diprediksi jatuh pada tanggal 10 April 2024. Jika demikian, maka puasa Ramadan akan berlangsung dalam 29 hari yang dimulai tanggal 11 Maret 2024.

BACA JUGA:Wow! KPK Terima 373 Laporan Gratifikasi di Momen Idul Fitri 1444H, Nilainya Hingga Rp 240 Jutaan

BACA JUGA:Hilal Diperkirakan Terlihat Capai Ketinggian 4 Derajat Sore Ini

Selain itu, libur Idul Fitri 2024 juga telah ditetapkan oleh SKB 3 Menteri yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor: 855 Tahun 2023, Nomor: 3 Tahun 2023, dan Nomor: 4 Tahun 2023.

Berdasarkan SKB 3 menteri tersebut, libur Lebaran 2024 jatuh pada 10-11 April 2024, sedangkan cuti bersama pada 8, 9, 12, dan 15 April 2024.

Berdasarkan perhitungan itu, Idul Fitri 2024 jatuh pada 155 atau 156 hari lagi dari sekarang. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: