Sinopsis Film Farha yang Tayang di Netflix, Diadaptasi Kisah Nyata Kekejaman Israel di Peristiwa Nakba 1948
Sinopsis film Farha yang tayang di Netflix, ceritakan kekejaman tentara Israel di peristiwa Nakba 1948-Netflix-Netflix
JAKARTA, DISWAY.ID - Mengangkat kisah tentang Palestina, sinopsis film Farha yang tayang di Netflix menarik banget untuk disimak.
Film besutan sutradara asal Yordania, Darin J. Sallam sempat menuai kontroversi di Israel usai dirilis platform Netflix pada 1 Desember 2022 lalu.
Alasannya, film ini menampilkan peristiwa Nakba, pengusiran massal bangsa Palestina ketika pendirian negara Israel pada 1948 silam.
Film debut Darin J. Sallam ini pertama kali diputar di Festival Film Toronto pada 14 September 2021 silam.
Meski dirilis beberapa tahun lalu, film ini kembali jadi perbincangan, setelah Israel memborbardir tanah Gaza sejak Oktober lalu.
Lalu, bagaimana cerita film Farha yang sampai menimbulkan kontroversi di Israel?
Yuk, langsung saja simak sinopsisnya di bawah ini.
Sinopsis Film Farha, Ceritakan Peristiwa Nakba
Film ini diangkat berdasarkan sudut pandang seorang remaja perempuan Palestina berusia 14 tahun yang berhasil selamat dari kerusuhan di tahun 1948.
Pada saat itu, dirinya menyaksikan kebrutalan yang dilakukan tentara Israel dengan membantai seluruh warga Palestina.
Tidak hanya itu, tentara Israel juga melakukan pembunuhan, pemerkosaan, serta ancaman pembunuhan terhadap warga Palestina di kampung halamannya sendiri.
Gadis yang selamat tersebut bernama Farha (Karam Taher) yang tinggal di sebuah desa di Palestina.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: