Anies-Muhaimin Bakal Kampanye Akbar Jelang Pemilu 2024 di JIS, Ini Alasannya

Anies-Muhaimin Bakal Kampanye Akbar Jelang Pemilu 2024 di JIS, Ini Alasannya

Jakarta International Stadium (JIS) -Screenshoot/YouTube-

JAKARTA, DISWAY.ID - Capres nomor urut 1 Anies Baswedan akan berkampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara sebelum masa tenang Pemilu 2024

Alasannya karena JIS bisa menampung puluhan ribu sehingga Timnas AMIN memilih untuk lokasi kampanye terakhirnya di Pilpres 2024 pada 10 Februari 2024 mendatang.

BACA JUGA:FIFA Lontarkan Pujian Kualitas Rumput JIS Bagus, Jakpro: Stadion Paling Sering Digunakan Piala Dunia U-17

BACA JUGA:Viral! Suporter Piala Dunia U-17 Nyeker Setelah JIS Tergenang Air, Warganet: Nama Doang Internasional, Kualitas Intertarkam

"Ya paling sederhana kapasitasnya. Bisa paling sederhana itu. Tentu ada kedekatan emosional. Iya, memang itu di pinggir jalan tol, baliho terbesarnya itu," kata Anies di Kantor Konferensi Wali Gereja (KWI), Jakarta, Kamis 18 Januari 2024. 

Anies menambahkan, mahakarya sewaktu menjabat Gubernur DKI Jakarta itu dibangun tanpa menggunakan tenaga-tenaga asing. Selain itu, Anies juga menyinggung jika JIS merupakan bangunan berstandar ramah lingkungan dan representasi keragaman masyarakat Jakarta.

"Nah ketika kami mengkampanyekan tentang kemandirian, penyampaian tentang karya-karya anak bangsa, yang salah satu yang paling tepat untuk jadikan lokasi adalah JIS," ujarnya.

BACA JUGA:Pj Gubernur Respons Viral Penonton Nyeker Saat Stadion JIS Tergenang

BACA JUGA:Pak Erick, Rumput JIS Sebelum dan Sekarang Jadi Sorotan Netizen: Bikin Malu Indonesia Aja!

Hal senada juga dikatakan Jubir Timnas AMIN Usamah Abdul Aziz. Usamah mengatakan, lokasi kampanye terakhir AMIN akan diselenggarakan di JIS. 

Selain itu, seluruh partai pengusung yakni Nasdem, PKB dan PKS serta partai pendukung yakni Partai Ummat juga baoal mengerahkan seluruh kader dan massa. 

Sehingga nantinya kampanye akbar yang mengundang banyak massa yang diprediksi bakal mencapai ratusan ribu. Ia menyatakan JIS sengaja dipilih lantaran memiliki kapasitas yang besar untuk menampung massa.

BACA JUGA:PSSI Tegaskan Tidak Ada Komplain Soal Rumput JIS dari Peserta Piala Dunia U-17

BACA JUGA:Menpora Dito Ariotedjo : JIS Berpeluang jadi Tempat Pembukaan Piala Dunia U-23 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: