Serupa Tapi Tak Sama, Ini Beda Flipside dan Second Account Instagram
Ilustrasi Instagram-Pexels/ Tofros.com-Pexels/ Tofros.com
BACA JUGA:Instagram Luncurkan Tool AI Backdrop Bebas Ganti Background IG Stories
BACA JUGA:Meta Perbarui Fitur Threads di Instagram, Bisa Edit Unggahan Selama 5 Menit dan Posting Pesan Suara
Beda Flipside dan Second Account Instagram
Fitur Flipside Instagram agaknya terinspirasi dengan fenomena Gen Z yang kerap membuat akun alternatif atau diistilahkan 'second account'.
Berbeda dari akun utama yang lebih 'jaim (jaga image)', second account biasanya memuat konten yang lebih personal dan 'jujur'.
Perlu dicatat, second account merupakan akun yang benar-benar terpisah dari akun utama.
Pengguna harus membuat akun baru dengan kembali memasukkan email dan indentitas diri.
Berbeda halnya dengan Flipside Instagram yang bisa dijadikan akun alternatif tanpa harus membuat akun tambahan.
Pasalnya, fitur ini bisa berganti dengan mudah hanya melalui ikon kunci yang ada dalam Instagram itu sendiri.
BACA JUGA:Panduan Lengkap: Cara Menghapus Akun Instagram Secara Permanen
BACA JUGA:6 Cara Download Foto dari Instagram Lewat HP, Gampang Banget!
Fitur Flipside membantu pengguna yang ingin mengunggah konten pribadinya yang lebih personal kepada orang-orang terpilih saja misalnya kepada teman atau keluarga terdekat.
Sehingga, bisa memisahkan antara konten personal dan konten untuk publik.
Fitur ini juga sangat berguna bagi kamu yang memanfaatkan akun utama untuk membagikan hobi spesifik.
Misalnya, akun utama untuk membagikan karya visual, portofolio musik, atau sekadar konten travelling.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: