Vihara Boen Hay Bio Serpong Sambut Imlek, Ini yang Dipersiapkan

Vihara Boen Hay Bio Serpong Sambut Imlek, Ini yang Dipersiapkan

Jelang perayaan tahun baru Imlek, pengurus Vihara Boen Hay Bio di Serpong, Tangerang Selatan melakukan beberapa persiapan hari ini (8/2).-Rafi Adhi Pratama-

TANGSEL, DISWAY.ID - Jelang perayaan tahun baru Imlek, pengurus Vihara Boen Hay Bio di Serpong, Tangerang Selatan melakukan beberapa persiapan hari ini (8/2).

Ketua pengurus Vihara Boen Hay Bio, Tatang Yong Fendi mengatakan pihaknya menyambut Imlek dengan melakukan beberapa persiapan seperti membersihkan patung dan mengganti lampion.

"Jadi kita sudah melakukan beberapa persiapan jelang Imlek tahun ini," katanya kepada awak media, Kamis 8 Februari Februari 2024.

BACA JUGA:Pangsit, Mi Panjang Umur, Imlek 2024 dan Kemurahan Rezeki

"Beberapa persiapan yang dilakukan seperti membersihkan patung-patung yang ada di altar, kemudian kami mengganti beberapa lampion," tambahnya.

Diungkapkannya, pihaknya juga telah mempersiapkan beberapa pertunjukan saat tahun baru Imlek nanti.

"Untuk nanti kita juga ada penampilan barongsai," ungkapnya.

Selain itu, pihaknya bakal melaksanakan acara Cap Go Meh.

"Rencananya tanggal dua puluh empat akan ada perayaan Cap Go Meh. Seperti pertunjukan musik dan seperti makan-makan nanti," ujarnya.

BACA JUGA:Ahok Akui Ingin Jadi Jaksa Agung atau Menteri Keuangan Jika Ganjar-Mahfud Menang Pilpres 2024

Para jema'at disebut telah bisa bersembahyang sejak Jumat (9/2) sore.

"Untuk jema'at mulai besok sudah bisa bersembahyang disini, biasanya memang satu hari sebelumnya," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: