Jokowi Perkirakan IKN Bisa Jadi Kota Hidup 10 Tahun Kedepan

Jokowi Perkirakan IKN Bisa Jadi Kota Hidup 10 Tahun Kedepan

Presiden Jokowi melakukan ground breaking gedung perbankan di Ibu Kota Nusantara (IKN).-Setpres-

IKN, DISWAY.ID-- Presiden Jokowi memperkirakan Ibu Kota Nusantara (IKN) telah siap dihuni secara normal pada 10 tahun kedepan.

"Kita perkirakan dalam 10 tahun kota ini akan sudah menjadi kota yang hidup yang dihuni oleh masyarakat," kata Jokowi usai melakukan groundbreaking Gedung Bank BNI di IKN, Kamis, 29 Februari 2024.

Lebih lanjut, Jokowi mengatakan perkembangan pembangunan di Ibu Kota Negara itu menunjukkan besarnya minat investasi di IKN.

BACA JUGA:Jokowi Sebut Banyak Investor Antre di IKN

BACA JUGA:Jokowi Groundbreaking Pembangunan Kantor Bank Mandiri di IKN

"Ini menunjukkan bahwa minat investasi di ibu kota nusantara ini terus dan yang antre ini banyak," ujar Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini optimis perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia pada 2024 bisa diselenggarakan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur.

Bahkan, kata Jokowi, persiapan perayaan 17 Agustus itu sudah dirancang sangat detail.

“Acara sudah dirancang kapasitas berapa, acaranya apa, sudah dirancang se-detail itu,” kata Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: