Jorge Martin Pecahkan Rekor Putaran Kualifikasi MotoGP Qatar 2024, Raih Pole Position Perdana

Jorge Martin Pecahkan Rekor Putaran Kualifikasi MotoGP Qatar 2024, Raih Pole Position Perdana

Jorgen Martin Pecahkan Rekor Putaran, Rebut Pole MotoGP Qatar 2024-89jorgemartin/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID - Jorge Martin dari Pramac Racing mengambil posisi terdepan untuk Grand Prix Qatar pembuka musim MotoGP 2024.

Pembalap asal Spanyol ini telah memecahkan rekor putaran di Sirkuit Internasional Lusail pada hari Sabtu, 9 Maret 2024.

Pembalap Spanyol itu meraih pole dengan waktu 1:50.789, mengalahkan Aleix Espargaro dari Aprilia, sementara Enea Bastianini dari tim pabrikan Ducati menyelesaikan barisan depan, 0,086 detik di belakang Martin, runner-up kejuaraan tahun lalu

BACA JUGA:Pecco Bagnaia Tetap Waspadai Marc Marquez di Persaingan Gelar MotoGP 2024

BACA JUGA:Daftar Berat Badan Pembalap MotoGP, Brad Binder Paling Enteng, Alex Rins Paling Berat

“ Saya yang tercepat dalam satu lap, pole lainnya sangat bagus,” kata Martin sambil tersenyum.

“Saya senang, tapi pekerjaan penting adalah nanti (dalam sprint) dan besok," kata Martin.

Brad Binder dari Red Bull KTM menjadi yang tercepat keempat, mengungguli juara bertahan Ducati Francesco Bagnaia dan juara MotoGP enam kali Marc Marquez, yang beralih dari Honda ke Gresini Racing untuk musim 2024.

Pemenang Grand Prix Qatar tahun lalu Fabio Di Giannantonio menjadi yang tercepat ketujuh dengan tim barunya VR46 Racing.

Sementara pembalap rookie berusia 19 tahun Pedro Acosta sangat gembira bisa finis di 10 besar, menjadi yang tercepat kedelapan di sesi kualifikasi MotoGP pertamanya.

BACA JUGA:Gokil! Marquez Tercepat di FP2 MotoGP Qatar 2024, Langsung Lolos Q2

BACA JUGA:MotoGP Qatar: Jorge Martin Tercepat di FP1, Pedro Acosta Tampil Impresif di Debut

MotoGP Qatar adalah seri pertama dari MotoGP 2024, dan pada hari Sabtu malam ini juga bakal digelar sprint race yang merupakan kesempatan pertama para pembalap meraup poin.

Berikut Hasil Lengkap Kualifikasi MotoGP Qatar 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: