Polri Siap Gelar Operasi Ketupat 2024, Ini Jadwalnya Selama 13 hari

Polri Siap Gelar Operasi Ketupat 2024, Ini Jadwalnya Selama 13 hari

Ilustrasi Polisi Lalulintas sedang bersiap untuk Operasi Ketupat 2024-dok Disway-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan kembali menggelar Operasi Ketupat 2024. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat pada Idulfitri 2024

Dalam Operasi Ketupat 2024 ini, pihak kepolisian akan meningkatkan patroli di titik-titik rawan. Pengamanan dilakukan di titik arus mudik, tempat ibadah, sentra ekonomi, tempat wisata, pasar dan tempat- tempat masyarakat beraktivitas lainnya.

BACA JUGA:Kakorlantas Polri Cek Kesiapan Polda Jateng untuk Pengamanan Operasi Ketupat 2024

"Polri akan melaksanakan Operasi Ketupat 2024 selama 13 hari, dimulai pada 4 April sampai dengan 16 April 2024," ujar Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Irjen Pol. Aan Suhanan dalam keterangannya, Minggu 17 Maret 2024.

Aan juga mengungkapkan, tTerkait lalu lintas pihaknya membagi tiga kluster potensi kerawanan di antaranya di jalan tol, jalur arteri dan tempat wisata.

Adanya kerja sama yang kuat dengan seluruh pihak terkait, Kakorlantas Polri berharap Operasi Ketupat 2024 dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

BACA JUGA:Hari ke-11 Operasi Ketupat, 195 Ribu Kendaraan Masuk Jakarta Lewat 4 Gerbang Tol

Menurut dia, pembatasan khusus kendaraan angkutan barang pun diberlakukan selama arus mudik dan balik lebaran.

Ia menyatakan sistem satu arah (One Way) pada arus mudik akan diterapkan mulai dari KM 72 Tol Cipali sampai Km 414 jalan tol Semarang-Batang, pada 5-7 April 2024 di pukul 14.00 WIB - 24.00 WIB.

Kemudian pada Senin 8 April – Selasa 9 April2024 , pukul 08.00 WIB- 24.00 WIB.

"Namun semua ini situasional," jelas dia.

BACA JUGA:1.457 Kecelakaan Lalu Lintas Selama 6 Hari Operasi Ketupat 2023

Pada saat pemberlakuan sistem satu arah, kendaraan dari Tol Cisumdawu yang menuju Cikampek atau Jakarta akan keluar di gerbang tol (GT) Cimalaka dan Cisumdawu Jaya.

Sementara itu, sistem one way untuk arus balik dijadwalkan pada Jumat 12 April 2024 pada pukul 14.00 WIB – 24.00 WIB. Kemudian, Minggu 14 April 2024 – Selasa 16 April 2024 pukul 14.00 WIB – 08.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: