Alasan Rini Pilih Mudik Pada H+1 Lebaran, 524.776 Pemudik Berangkat dari Stasiun Gambir
Pemudik masih ramai pada H+1 lebaran di Stasiun Gambir, Jakarta.-sabrina hutajulu/carep-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Memasuki hari kedua lebaran atau pada hari ini 11 April 2024, pemudik nampak masih memadati Stasiun Gambir Jakarta Pusat.
Nampak di area Hall Selatan keberangkatan, pemudik masih terpantau ramai dengan berbagai barang bawaan.
Salah satu pemudik bernama Rini memilih pulang kampung ke Cirebon bersama suami dan anaknya karena memang sengaja ingin mudik setelah lebaran.
BACA JUGA: H-1 Lebaran 2024, Pemudik Masih Padati Stasiun Pasar Senen
"Pengen aja sih H+1 lebaran pulangnya," ucap rini saat ditemui di lokasi.
Selain itu kata Rini mudik pada H+1 lebaran dirasa tepat karena tidak terlalu ramai seperti sebelum mendekati lebaran.
"Waktu war tiketnya itu memang agak susah ya, sejam baru dapet dari jam 12 malem," imbuhnya.
Untuk keberangkatan H+1 Rini mendapat tiket seharga Rp170 ribu rupiah.
"Standar sih segitunya, ga mahal dan ga murah juga," imbuhnya.
Selain Rini ada pula Yongki yang akan mudik ke Bandung Jawa Barat menggunakan kereta Argo Parahyangan.
BACA JUGA:Bus Rosalia Indah Alami Kecelakaan di Tol Batang, 7 Orang Meninggal Dunia
Yongki mengatakan, ia lebih memilih H+1 lebaran karena ingin lebih dekat dengan keluarga.
"Kalo pas lebaran itu kan rumah rame banget mba, jadi pas hari kedua lebaran pulang rumah mulai sepi, nah di situ bisa lebih dekat sama keluarga," paparnya.
Sebagai informasi, Stasiun Gambir pada periode angkutan lebaran menyambut 271.208 pemudik.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: