H+3 Lebaran 2024, 23.875 Pemudik Berangkat dari Stasiun Pasar Senen
H+Lebaran 2024, 23.875 Pemudik Berangkat dari Stasiun Pasar Senen-disway.id/Fajar Ilman-
JAKARTA, DISWAY.ID - H+3 Lebaran 2024, Stasiun Pasar Senen masih tampak dipadati calom pemudik yang ingin pulang ke kampung halaman.
Terlepas dari hari ketiga Lebaran 2024, masih tampak ribuan calon pemudik yang ingin pulang ke kampung halaman mereka.
Kebanyakan dari para pemudik mengaku, mudik hari ini disebabkan kehabisan tiket dan juga karena masih ada pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan.
BACA JUGA: Kebun Binatang Ragunan Macet, Imbas Tingginya Kunjungan Wisatawan Libur Lebaran 2024
BACA JUGA: Bawa Bekal dan Tikar, Warga Pilih Piknik di Kota Tua Libur Lebaran 2024
Menurut Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, untuk data keberangkatan hari ini 12 April 2024 pada pantauan data sementara.
Ada sebanyak 37.525 penumpang dengan 75 perjalanan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) yang akan dan telah meninggalkan Jakarta.
“Dengan rincian, berangkat dari Stasiun Gambir sebanyak 13.650 penumpang sedangkan berangkat dari Stasiun Pasar Senen sebanyak 23.875 penumpang,” katanya, Jumat 12 April 2024.
Adapun kota favorit yg menjadi tujuan antara lain Surabaya, Malang, Solo, Yogyakarta, Kutoarjo, Semarang dan Purwokerto.
Berdasarkan pantauan di lokasi, suasana Stasiun Pasar Senen masih ramai oleh pemudik.
Namun, memang tidak sebanyak hari sebelumnya. Pasalnya, puncak mudik terjadi pada tanggal 8 hingga 9 April 2024.
BACA JUGA: Kebun Raya Bogor Masih Favorit Libur Lebaran 2024, Pengelola Siapkan Shuttle Bus Buat pengunjung
BACA JUGA: Mudik Lebaran 2024, 51.216 Orang Nyebrang dari Pelabuhan Merak Menuju Bakauheni
Menjaga petugas kemananan stasiun dan aparat kepolisian berjaga dan mengatur arus pemudik dan memastikan keamanan serta kenyamanan selama perjalanan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: