Tiket KA Ludes 3,4 Juta Kursi, 600 Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Pasarsenen Selama Arus Balik Lebaran 2024

Tiket KA Ludes 3,4 Juta Kursi, 600 Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Pasarsenen Selama Arus Balik Lebaran 2024

Tiket KA Ludes 3,4 Juta Kursi, 600 Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Pasarsenen Selama Arus Balik-disway.id/Sabrina Hutajulu-

JAKARTA, DISWAY.ID - Penjualan tiket kereta api periode lebaran 2024 sudah terjual lebih dari 3,4 juta kursi.

Sejak berlangsungnya angkutan Lebaran dari 31 Maret (H-10) s.d saat ini, masyarakat yang telah menggunakan angkutan Kereta Api Jarak Jauh, biasa dipakai untuk arus mudik dan balik sebanyak 3.473.194 penumpang. 

Vice President Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, bahwa jumlah tersebut akan terus meningkat seiring dengan masih berlangsungnya masa arus mudik Lebaran 2024.

BACA JUGA:Selebgram Melijoker Dipastikan Tidak Alami Kekerasan dari Pacarnya

BACA JUGA:Melijoker Lukai Diri dan Minum Cairan Pembersih Lantai Sebelum Gantung Diri, 4 Kali Percobaan Bunuh Diri

Adapun untuk arus balik, sebanyak 598.266 atau hampir 600.000 penumpang tiba di stasiun pasarsenen selama periode angkutan lebaran.

Ini menjadikan Stasiun Pasarsenen menjadi stasiun dengan tujuan terpadat.

Kemudian sebanyak 313.007 penumpang tiba di Stasiun Gambir pada masa angkutan lebaran.

Untuk melayani penumpang pada puncak arus balik Lebaran ini, KAI mengoperasikan 256 KA jarak jauh. 

Adapun relasi favorit pelanggan KA Jarak Jauh pada puncak arus balik tersebut yaitu Surabaya - Jakarta, Yogyakarta - Jakarta, Malang - Jakarta, Blitar - Jakarta, Surabaya - Bandung, dan lainnya.

BACA JUGA:Angkutan Lebaran 2024, Penumpang Kereta Api Naik 18 Persen Dibanding Tahun Lalu

BACA JUGA:Jakarta Lebaran Fair Jadi Berkah Pedagang Kerak Telor yang Raup Keuntungan Besar

KAI menetapkan masa angkutan Lebaran 2024 adalah tanggal 31 Maret (H-10) s.d 21 April 2024 (H+10). 

KAI mengimbau kepada seluruh pelanggan agar mengalokasikan waktu yang cukup saat menuju stasiun keberangkatan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: