Laga Krusial Lawan Australia, 3 Ribu Suporter Siap Kawal Perjuangan Garuda di Laga Kedua Piala Asia U-23

Laga Krusial Lawan Australia, 3 Ribu Suporter Siap Kawal Perjuangan Garuda di Laga Kedua Piala Asia U-23

Sebanyak 3.000 Suporter Indonesia akan mendukung perjuangan Timnas Garuda melawan Australia di laga kedua Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis 18 April 2024-KBRI Doha-

DOHA, DISWAY.ID - Laga kedua Grup A Piala Asia U-23 mempertemukan Indonesia melawan Australia malam ini. 

Pertandingan penting ini bakal dihadiri ribuan suporter Indonesia yang siap mengawal perjuangan pasukan Shin Tae-yong. 

BACA JUGA:Piala Asia U-23, Intip Prediksi Starting Line Up Indonesia vs Australia Malam Ini: STY Rombak Lini Belakang?

BACA JUGA:Jelang Laga Perdana Piala Asia U-23 Lawan Qatar, Shin Tae-young Optimis Timnas Indonesia U-23 Raih Kemenangan

PF Pensosbud KBRI Doha, Ali Murtado, mengungkapkan pertandingan nanti akan dihadiri 3.000 suporter Indonesia. Para suporter itu akan menyaksikan langsung laga Indonesia vs Australia pada pertandingan kedua Piala Asia U23 2024. 

Duel Indonesia vs Australia akan tersaji di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis 18 April 2024 pukul 20.00 WIB.  

Dukungan ini sangatlah penting karena Indonesia kalah dari Qatar pada laga perdana, Senin 15 April 2024. 

BACA JUGA:Jadwal Pertandingan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia 2024, Menghadapi Qatar, Australia dan Yordania

Untuk memaksimalkan dukungan, KBRI Doha bersama Ultras Garuda Qatar (UGQ) dan Indonesian Football in Qatar (IFQ) berkoordinasi untuk mengakomodir ribuan WNI.  

Salah satunya dengan mengamankan 1.287 tempat duduk untuk para penonton Indonesia agar bisa menyaksikan langsung perjuangan Garuda Muda.  

"KBRI Doha bersama UGQ dan IFQ telah melakukan blocking ticket sebanyak 1.287 seats. Sebagian besar juga telah membeli via online," kata Ali Murtado dalam keterangannya.  

Selain itu, diketahui ada ribuan suporter Merah Putih lainnya yang telah membeli tiket secara online. 

BACA JUGA:PSSI Layangkan Protes ke AFC, Usai Timnas Indonesia Dikerjai Qatar Melalui Wasit Piala Asia U-23

BACA JUGA:Misi Khusus STY di Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2024 dan Bertemu Korea Selatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads