Mantap! Bank Mandiri Raih Peringkat Satu Bank Pelat Merah Terbaik Versi Forbes

Mantap! Bank Mandiri Raih Peringkat Satu Bank Pelat Merah Terbaik Versi Forbes

Mantap! Bank Mandiri Raih Peringkat Satu Bank Pelat Merah Terbaik Versi Forbes-mandiri-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Bank Mandiri kembali dinobatkan sebagai salah satu bank terbaik dalam daftar World´s Best Bank 2024 versi Forbes

Media ekonomi internasional ini menobatkan Bank Mandiri sebagai bank pelat merah terbaik di Indonesia. 

BACA JUGA:Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ di London

BACA JUGA:Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Inilah Jakarta Livin' Mandiri (JLM)!

World´s Best Bank sudah diterbitkan oleh Forbes selama lima tahun. Forbes bekerja sama dengan Statista, sebuah platform data dan intelijen bisnis global, untuk menyusun daftar ini dengan melakukan survei lebih dari 48.000 pelanggan di 32 negara. 

Adapun survei ini melihat berbagai aspek penilaian, seperti: kepercayaan pelanggan, layanan nasabah, ketentuan dan biaya, layanan digital, dan saran terkait keuangan. 

Gerard S. Cassidy, Managing Director RBC Capital Markets, menyatakan bahwa korporasi yang termasuk ke dalam daftar ini merupakan bank yang memberikan layanan terbaik kepada nasabah, dengan profitabilitas yang baik.

BACA JUGA:Disiplin Menyemai Talenta Pegawai, Bank Mandiri Kembali Menuai Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

BACA JUGA:Tebar Berkah Ramadan 1445 H, Bank Mandiri Santuni 2.750 Anak Yatim dan Duafa di Jakarta Pusat, Jakarta Timur dan Bekasi

Serta memberikan kemudahan akses layanan berbasis digital. Tentunya, tetap memberikan opsi pelayanan konvensional yang memudahkan nasabah.

Bank Mandiri berhasil mempertahankan posisinya sebagai salah satu World’s Best Bank sejak tahun 2021. 

Prestasi ini terbilang luar biasa sebab Bank Mandiri merupakan 1 dari 17 bank terpilih di Indonesia, dan 1 dari 415 bank terpilih di dunia yang termasuk di dalam daftar tersebut.

Darmawan Junaidi, Direktur Utama Bank Mandiri, menyatakan prestasi tersebut menjadi bukti kepercayaan nasabah kepada komitmen Bank Mandiri untuk selalu memberikan pengalaman perbankan terbaik kepada nasabah. 

BACA JUGA:Antisipasi Kebutuhan Nasabah pada Ramadhan & Idul Fitri, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Secara Net sebesar Rp 31.3 Triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads