Sempat Turun, Harga Bahan Pangan Naik Drastis Jelang Idul Adha

Sempat Turun, Harga Bahan Pangan Naik Drastis Jelang Idul Adha

Komoditas pangan di pasaran kembali naik harga.-Bianca-

DEPOK, DISWAY.ID - Setelah sempat turun pada beberapa minggu lalu, harga sejumlah komoditas pangan kini kembali naik drastis.

Sejumlah komoditas pangan seperti bawang merah, bawang putih, dan cabai merah keriting kini naik harga menjadi Rp 80.000 - Rp 90.000 di pasaran.

Berdasarkan pantauan Disway di Supermarket Lulu Hypermarket yang bertempat di mall The Park Sawangan, Depok, pada Kamis (30/05), harga bawang merah yang sebelumnya berkisar pada harga Rp 70.000 per-kilogramnya kini naik menjadi Rp 90.000 per-kilogramnya.

BACA JUGA:Harga Tiket Konser Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,6 juta

Tidak hanya bawang merah, cabai merah keriting yang sebelumnya dijual seharga Rp 55.000 kini kembali naik menjadi Rp 84.000 per-kilogramnya. Sementara itu, bawang putih yang sebelumnya.

Menurut Suryasih, salah satu pembeli yang ditemui oleh Disway di Supermarket Lulu Hypermarket, harga komoditas-komoditas tersebut mulai naik kembali sejak seminggu yang lalu.

"Sebelumnya turun jadi 60 ribu sampe 70 ribuan, tapi dari minggu lalu malah naik lagi ini," ujar Suryasih.

Menurut Suryasih, kenaikan harga ini mirip dengan kenaikan harga bahan pangan yang terjadi sebelum memasuki Bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Lebaran, yang terjadi sekitar sebulan yang lalu.

"Kemarin sebelum puasa sama lebaran kan juga pada naik gila-gilaan itu bawang merah sama cabai, jadi ya mungkin ini karena mau Idul Adha jadi pada naik lagi semua," jelas Suryasih.

BACA JUGA:Diisukan Naik Bulan Depan, Simak Harga BBM Terbaru Hari Ini

Hal serupa juga dialami oleh Yusril, seorang pedagang sayur di kawasan Curug, Depok. Menurut Yusril, harga cabai merah keriting dan bawang merah di tempatnya juga sudah mulai naik harga menjelang hari Raya Idul Adha ini.

"Di sini juga udah pada naik. Itu cabai sekarang jadi 85 ribu sama bawang merah 90 ribu, itu harga beda jauh kalo dibandingin sama harga minggu lalu," ujar Yusril.

Sementara, harga beberapa komoditas seperti bawang merah dan ikan tongkol menurun dibanding harga kemarin. Komoditas ikan bandeng naik paling tinggi Rp2.510 (6,29%) menjadi Rp42.430 per kg.

Adapun harga ikan tongkol turun paling rendah Rp810 (2,2%) menjadi Rp36.000 per kg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: