Polisi Pertimbangkan Panggil BCL untuk Diperiksa Kasus Dugaan Penggelapan Tiko Pradipta

Polisi Pertimbangkan Panggil BCL untuk Diperiksa Kasus Dugaan Penggelapan Tiko Pradipta

Polisi pertimbangkan periksa Bunga Citra Lestari dalam kasus dugaan penggelapan suaminya, Tiko Pradipta.-Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID - Polisi pertimbangkan periksa Bunga Citra Lestari dalam kasus dugaan penggelapan suaminya, Tiko Pradipta.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan pihaknya tengah mempertimbangkan memeriksa pelantun lagu cinta pertama itu.

"Ya nanti dilihat apakah dalam peristiwa itu dia mengetahui, mendengar, melihat. Penyidik yang akan mempertimbangkan," katanya kepada awak media pada Rabu 5 Juni 2024.

BACA JUGA:Mantan Komandan Densus 88 Ungkap Skenario Keterlibatan Jenderal B di Kasus Timah, Singgung Pergantian Penguasa Tambang

BACA JUGA:Aktor Pemerintah Pusat di Korupsi Timah Rp300 Triliun Dibocorkan ICW, Kongkalingkong antara Swasta dan Oknum Pemerintah

Menurutnya, pihaknya akan mendalami apakah artis yang akrab disapa Unge itu mengetahui kasus Tiko.

"Saksi itu adalah orang yang mengetahui, melihat, mendengar, tentang adanya peristiwa pidana. Nanti akan kami cek," ucapnya.

Sementara sejauh ini telah ada tiga saksi yang diperiksa pihak kepolisian dalam kasus dugaan penggelapan Tiko Pradipta.

BACA JUGA:Pemberi Perintah Anggota Densus 88 Mata-matai Jampidsus Kejagung Dibongkar Mantan Kabais, Singgung yang Mempunyai Uang

BACA JUGA:Rocky Gerung: Bahlil Bagikan Tambang ke PBNU Hanya untuk Kepentingan Jaringannya

"Tiga saksi itu yang sudah diperiksa adalah yang pertama saudari AW, pelapor. Kemudian saudari RSJ dan TS," terangnya.

Salah satu saksi diantaranya merupakan pihak auditor eksternal.

"Saudara TS selaku auditor eksternal," tuturnya.

Sebelumnya, polisi ungkap kasus dugaan penggelapan yang diduga dilakukan Tiko Pradipta, suami artis Bunga Citra Lestari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: