Dukungan Penuh Supporter untuk Timnas Indonesia, La Grande Indonesia dan Ultras Bentangkan Koreo

Dukungan Penuh Supporter untuk Timnas Indonesia, La Grande Indonesia dan Ultras Bentangkan Koreo

Kelompok suporter Ultras Garuda Indonesia dan La Grande Indonesia membentangkan koreografi saat Indonesia vs Irak di Stadion GBK, Kamis 6 Juni 2024-Dimas Rafi-

JAKARTA, DISWAY.ID - Timnas Indonesia tengah menjalanlan lanjutan putaran kedua kualifikasi piala dunia 2026 melawan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis, 6 Juni 2024 WIB.

Kemeriahan dukungan para supporter La Grande Indonesia (LGI) sambil menyanyikan chants sebelum jalannya pertandingan.

BACA JUGA:Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak, Polisi Imbau Warga Hindari GBK dan Suporter Naik Transportasi Umum

BACA JUGA:Akhirnya Calvin Verdonk Boleh Bela Timnas Indonesia Vs Filipina, Simak Profilnya

Ketika para pemain timnas Indonesia dan Irak memasuki lapangan, LGI memperlihatkan koreo bendera lambang Garuda.

Terpantau oleh Disway.Id, Presiden RI Indonesia, Joko Widodo, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, dan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia, Erick Thohir menonton jalannya pertandingan tim asuhan Shin Tae-yong di SUGBK. 

Selanjutnya, timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada Selasa, 11 Juni 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pukul 19:30. 

BACA JUGA:Ini Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Irak Wilayah Jakarta, Aman Sudah Berlisensi Resmi

BACA JUGA:Timnas Indonesia Vs Irak, Bung Kusnaeni Ingatkan Bukan Hal Mustahil: Tidak Perlu Menunggu Sampai Laga Terakhir

Satu kemenangan dari salah satu laga tersebut akan mengamankan tiket Timnas Indonesia menuju putaran ketiga kualifikasi sekaligus lolos ke Piala Asia 2027.

Saat ini, Indonesia menduduki peringkat dua Grup F dengan koleksi 7 poin. Sementara Irak berada di puncak klasemen dengan 12 poin, Vietnam di posisi tiga dengan 3 poin, dan Filipina di juru kunci dengan 1 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: