Heboh Wacana Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta 2024, Gibran Doakan Begini

Heboh Wacana Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta 2024, Gibran Doakan Begini

Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka menilai wacana Anies-Kaesang sangat bagus. Ia pun memberikan doa begini--

JAKARTA, DISWAY.ID -- Bursa pencalonan Gubernur Jakarta di Pilkada 2024 semakin panas dengan munculnya wacana Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep.

Kaesang sebelumnya sudah memberi sinyal jika dirinya masalah jika harus berpasangan dengan Anies.

Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu tampaknya realistis bahwa elektabilitas Anies di Jakarta paling tinggi.

BACA JUGA:Besok Rekomendasi Cagub Jakarta dari PKB Diserahkan ke Anies Baswedan

Menariknya PKB baru saja mendeklarasikan siap mendukung Anies di Pilgub Jakarta 2024.

Partai yang diketuai oleh Muhaimin Iskandar itu bahkan siap mempertimbangkan nama Kaesang.

Menyusul PKB, Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka respons wacana tersebut.

Pria yang masih menjabat Wali Kota Solo itu mengatakan wacana pasangan Anies-Kaesang merupakan ide yang bagus.

"Bagus itu, bagus," kata Gibran, dilansir Kamis, 13 Juni 2024.

Gibran tak banyak komentar terkait gagasan jika wacana Anies-Kaesang bisa direalisasikan.

BACA JUGA:UKK Rampung, PKB Resmi Dukung Anies Baswedan di Pilgub DKI 2024

Kendati, layaknya Jokowi, pria 36 tahun itu mendoakan langkah sang Adik jika memang akan maju di Pilkada Jakarta 2024.

Doa Gibran, semoga saja Kaesang punya gagasan yang bagus untuk membangun Jakarta jauh lebih baik dan modern.

"Mendoakan (saja) semua calon yang terbaik. Sudah, ya," tukas Gibran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: