Lulusan Kurikulum Merdeka Diklaim Raih Skor UTBK SNBT Lebih Tinggi, Kok Bisa?

Lulusan Kurikulum Merdeka Diklaim Raih Skor UTBK SNBT Lebih Tinggi, Kok Bisa?

Pengumuman UTBK-SNBT 2024--Disway

JAKARTA, DISWAY.ID - Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (BSKAP Kemdikbud) Anindito Aditomo mengungkapkan bahwa lulusan Merdeka Belajar memiliki skor UTBK lebih tinggi.

Menurutnya, Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) ini menjadi indikator hasil dari pembelajaran di sekolah tingkat SMA.

"Apa yang diujikan dalam seleksi perguruan tinggi negeri itu menentukan sekali bagaimana murid belajar dan guru mengajar di tingkat SMA," ujarnya pada konferensi pers pengumuman SNBT 2024 di Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024.

Di mana, pembelajaran di SMA/SMK saat ini mementingkan daya nalar dan kecakapan untuk bisa belajar sepanjang membaca literasi, matematika, numerasi, hingga kemampuan logika.

BACA JUGA:Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024 Hari ini Pukul 15.00 WIB, Cek Cara Unduh Sertifikatnya di Sini

Oleh karena itu, tes masuk perguruan tinggi kali ini juga harus mengukur hal-hal yang sama.

"Kalau tesnya mengukur keluasan pengetahuan, banyaknya informasi yang bisa dihafalkan, bentuk pembelajaran/respon pembelajaran di tingkat SMA dan SMK akan berbeda."

Lebih lanjut, ia menilai bahwa perubahan kurikulum di jenjang PAUD dan dasmen (dasar dan menengah) sangat membantu ketika seleksi masuk perguruan tinggi lantaran sejalan dengan filosofi Kurikulum Merdeka.

BACA JUGA:Catat! Ini Jadwal Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024

"Ketika seseorang itu mendapatkan pembelajaran yang orientasinya pada daya nalar, literasi, dan numerasi, mereka juga lebih tinggi nilainya di UTBK ketika seleksi masuk ke perguruan tinggi negeri," tuturnya.

Dipaparkan oleh Ketua Umum Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024 Ganefri, persentase penerimaan Kurikulum Merdeka sedikit lebih rendah.

Namun, rata-rata skor UTBK sekolah Kurikulum Merdeka lebih tinggi. Penerimaan ini lantas dipengaruhi oleh tingkat keketatan prodi yang dipilih.

Di mana, rata-rata skor pendaftar dari SMA dengan Kurikulum 13 sebesar 548,98. Adapun sebanyak 1.482.167 peserta yang dinyatakan lulus sebanyak 157.764 atau 10,65% kelulusan.

Sementara untuk pendaftar dari SMA dengan Kurikulum Merdeka memiliki rata-rata skor UTBK sebesar 557,33. Adapun dari 107.114 peserta, yang dinyatakan lulus sebanyak 11.104 atau 10,37% kelulusan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: