Simak Cara Mudah Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri Terbaru 2024

Simak Cara Mudah Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri Terbaru 2024

Simak Cara Mudah Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri Terbaru 2024-ilustrasi-Berbagai sumber

JAKARTA, DISWAY.ID - Cek daftar perguruan tinggi negeri (PTN) yang sudah membuka jalur mandiri menggunakan KIP Kuliah.

KIP Kuliah menjadi sangat penting untuk mendapatkann bantuan biaya pendidikan yang mencakup biaya kuliah dan biaya hidup dari pemerintah untuk lulusan SMA/sederajat yang ingin lanjut kuliah ke perguruan tinggi tapi ada keterbatasan ekonomi.

Menurut informasi dari laman resmi KIP-Kuliah, program KIP Kuliah juga dapat digunakan untuk mendaftar melalui jalur mandiri di beberapa PTN.

Akan tetapi pertanyaan yang sering muncul adalah, PTN mana saja yang menerima KIP Kuliah untuk jalur mandiri?

BACA JUGA:45 PTN yang Menerima KIP Kuliah 2024 Jalur Mandiri, Camaba Perlu Tahu

Untuk menjawab pertanyaan ini, perlu diperhatikan syarat pendaftaran KIP Kuliah tahun 2024 untuk jalur mandiri.

Pendaftaran jalur mandiri di PTN menggunakan KIP Kuliah akan dibuka mulai tanggal 7 Juni hingga 31 Oktober 2024.

Calon mahasiswa harus memenuhi persyaratan yang ditetapkan dalam seleksi mandiri menggunakan KIP Kuliah.

Berikut adalah rincian syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh calon penerima KIP Kuliah untuk jalur mandiri:

BACA JUGA:Jadwal dan Cara Daftar KIP Kuliah 2024 untuk Mahasiswa PTN-PTS, Cek di Sini!

1. Penerima KIP Kuliah Merdeka harus merupakan lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), atau bentuk lain yang setara dan lulus pada tahun berjalan atau maksimal 2 tahun sebelumnya.

2. Telah lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui semua jalur masuk yang telah disediakan oleh Perguruan Tinggi Akademik maupun Perguruan Tinggi Vokasi, baik itu PTN atau PTS yang telah terakreditasi pada Program Studi yang juga sudah terakreditasi secara resmi dan tercatat dalam sistem akreditasi nasional perguruan tinggi.

3. Memiliki potensi akademik yang baik, namun terkendala oleh keterbatasan ekonomi atau berasal dari keluarga miskin/ rentan miskin, dan/atau memiliki pertimbangan khusus yang didukung oleh bukti dokumentasi yang sah.

4. Persyaratan ekonomi untuk menjadi penerima KIP Kuliah Merdeka merupakan hal yang sangat penting dalam program ini. Penerima bantuan haruslah berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin, yang dapat dibuktikan melalui beberapa kriteria berikut:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: