Cara Beli Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta Lewat Loket.com, Hooligans Siap-Siap!

Cara Beli Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta Lewat Loket.com, Hooligans Siap-Siap!

Cara beli tiket konser Bruno Mars di Jakarta lewat Loket.com-Shaun Hoffman-AFP

JAKARTA.DISWAY.ID -- Hooligans siap-siap! Hari ini tiket General Sale konser Bruno Mars di Jakarta akan dijual pada Sabtu, 29 Juni 2024.

Tiket General Sale konser Bruno Mars di Jakarta akan berlangsung pada hari ini Sabtu, 29 Juni 2024 mulai pukul 10.00 WIB.

Seperti yang diketahui, Bruno Mars segera menyapa penggemar di Tanah Air dalam rangkaian konsernya yang berlangsung selama tiga hari berturut-turut.

BACA JUGA:Hari Ini! Link dan Cara Beli Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta, Dibuka Pukul 10.00 WIB

Pelantun lagu Treasure ini siap menggelar konser di Jakarta pada tanggal 11, 13, dan 14 September 2024 di Jakarta International Stadium (JIS).

Sebelumnya, konser ini hanya akan digelar selama dua hari.

Namun karena antusias yang tinggi setelah penjualan tiket Mandiri Presale, pihak promotor PK Entertainment mengumumkan penambahan jadwal konser Bruno Mars di Jakarta.

Harga Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta

Sebelum mengetahui link dan cara beli tiket konser Bruno Mars di Jakarta, sebaiknya Hooligans kembali mengetahui daftar Harga tiket.

Tiket konser Bruno Mars di JIS terbagi menjadi 11 kategori mulai dari harga Rp950 ribu hingga Rp7,65 juta.

BACA JUGA:Mantap! Konser Bruno Mars di Jakarta Ditambah Jadi 3 Hari, Cek Tanggalnya

Berikut daftar harga tiket konser Bruno Mars di Jakarta.

  • Gold VIP Package: Rp7.650.000
  • Cat 1: Rp6.000.000
  • Silver VIP Package: Rp5.150.000
  • Festival A: Rp3.500.000
  • Festival B: Rp2.750.000
  • Cat 2: Rp3.5000.000
  • Cat 3: Rp2.750.000
  • Cat 4: Rp1.750.000
  • Cat 5: Rp1.450.000
  • Cat 6: Rp1.250.000
  • Cat 7: Rp950.000

Harga tiket belum termasuk pajak pemerintah 10 persen, biaya platform 5 persen, dan kenyamanan.

BACA JUGA:Konser Bruno Mars di Jakarta 2024: Jadwal, Link, Harga Tiket, dan Cara Belinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: